Anak Cut Meyriska, Shaquille terjatuh dari dipan karena sang pengasuh lalai dengan meninggalkan sang anak sendirian.
Kata Cut Meyriska, dari CCTV diketahui Shaquille terjatuh dan kepalanya terbentur besi dari bangku goyang.
Ia bisa mengerti karena anaknya memang sedang dalam masa aktif, tetapi ia tak habis pikir dengan sikap babysitter anaknya.
"Aku bisa mengerti kalau anak aku enggak bisa diam, goyang terus jatuh aku bisa pahami,"
"Tapi kalau ditinggal, itu kan salahnya dia, kelalaiannya dia," tutur Meyriska.
Baca: Roger Danuarta Sembunyikan Ponsel untuk Berkabar dengan Seseorang, Cut Meyriska: Astaghfirullah
Baca: Rahasia Roger Danuarta Ini Bikin Kaget Cut Meyriska, Punya Ponsel Rahasia tanpa Istri Tahu
Istri Roger Danuarta itu geram lantaran babysitternya itu berbohong dan tidak mengakui kelalaiannya saat ditanya.
Kebohongan itu terbongkar saat Cut Meyriska menunjukan rekaman CCTV.
"Aku tanya dia enggak jujur, bilang cuma jatuh di kursi,"
"Sampai akhirnya aku tunjukin CCTV, 'jangan bohong aku enggak suka sama orang bohong', aku bilang gitu," ucap Meyriska.
Cut Meyriska awalnya enggan menggunakan jasa babysitter, namun akhirnya ia melakukannya.
Sebab ia khawatir, sang anak tidak ada yang menjaga karena dirinya sakit lantaran asam lambung yang bermasalah.
Baca: Data Gugatan Bocor, Terungkap Sosok W yang Gugat Rezky Aditya Adalah Wenny Ariani
Baca: Resmi Jadi Istri Roger Danuarta, Cut Meyriska: Hey Suami
Kekesalan Cut Meyricka tak sampai di situ.
Sebab Shaquille pernah muntah setelah diberikan makan bubur oleh si babysitter.
Rogrer Danuarta yang penasaran akhirnya mencicipi bubur buatan babbysitternya itu.
Ternyata setelah dicoba bubur itu rasanya sangat asin.
"Biasanya suami aku enggak coba, tapi hari itu dia coba dan asinnya asin parah banget, dia bikin bubur dari nasi kita, nasi orang dewasa yang bekas kemarin, astagfirullahaladzim," ujar Cut Meyriska.
Kelakuan babysitter itu pernah kepergok oleh ibunda Cut Meyriska, sudah pernah ditegur tetapi sikapnya tidak berubah.
Baca: Cut Meyriska
Baca: Roger Danuarta