Link dan Cara Cek Pengumuman Hasil SBMPTN 2021, Dapat Diakses Hari Ini Pukul 15.00 WIB

Penulis: Rakli Almughni
Editor: Putradi Pamungkas
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pengumuman Hasil SBMPTN 2021 dapat diakses sore ini, Senin (14/6/2021) pukul 15.00 WIB.

TRIBUNNEWSWIKI.COM - Pengumuman hasil Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBPMTN) 2021 akan diumumkan hari ini, Senin (14/6/2021) pukul 15.00 WIB.

Informasi tersebut telah disampaikan oleh Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) melalui akun Instagram @ltmptofficial.

"Halo, Calon Mahasiswa Indonesia! Salah satu momen yang paling ditunggu akhirnya datang juga, karena HARI INI hasil SBMPTN 2021 akan diumumkan," tulisnya dalam keterangan, dikutip Tribunnewswiki.com, Senin (14/6/2021).

"Pengumuman dapat diakses pada 14 Juni 2021 mulai pukul 15.00 WIB melalui Laman Pengumuman Utama https://pengumuman-sbmptn.ltmpt.ac.id/ atau 29 Laman pengumuman Mirror menggunakan nomor pendaftaran dan tanggal lahir ya!" sambungnya.

Sebagaimana yang telah diinformasikan LTMPT, untuk melihat hasil pengumuman SBPMTN 2021, calon mahasiswa dapat mengakses link utama, yakni https://pengumuman-sbmptn.ltmpt.ac.id.

Untuk melihat hasil pengumuman SBMPTN 2021, calon mahasiswa bisa menggunakan nomor pendaftaran dan tanggal lahir.

Selain itu, para pejuang universitas negeri juga harus memperhatikan perangkat dan koneksi internet yang stabil agar lancar melihat pengumuman SBMPTN 2021.

Baca: Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN)

Cara cek pengumuman hasil UTBK - SBMPTN 2021

Pengumuman SBMPTN dapat dilihat melalui laman utama LTMPT maupun laman mirror pada Senin (14/6/2021) pukul 15.00 WIB.

Jika mengakses laman utama LTMPT, silahkan login http://pengumuman-sbmptn.ltmpt.ac.id.

Selanjutnya, peserta diminta memasukkan nomor peserta SBMPTN dan tanggal lahir pada kolom.

Lalu, klik opsi Lihat Hasil Seleksi.

Setelah laman memuat hasil SBMPTN, peserta bisa mengecek status kelulusannya.

Sementara bila melalui laman mirror, bisa login di website masing-masing Perguruan Tinggi.

Berikut 29 link mirror tersebut:

1. Universitas Airlangga https://sbmptn.unair.ac.id

2. Institut Teknologi Bandung: https://sbmptn.itb.ac.id

3. Universitas Padjajaran: https://sbmptn.unpad.ac.id

4. Universitas Sultan Ageng Tirtayasa:https://sbmptn.untirta.ac.id/

5. Universitas Gadjah Mada: https://sbmptn.ugm.ac.id

6. Universitas Singaperbangsa Karawang: https://sbmptn.unsika.ac.id

7. Institut Teknologi Sepuluh Nopember: https://sbmptn.its.ac.id

8. Universitas Malikussaleh: https://sbmptn.unimal.ac.id

9. Universitas Tanjungpura: https://sbmptn.untan.ac.id

10. Universitas Negeri Surabaya: https://sbmptn.unesa.ac.id

11. Universitas Sriwijaya: https://sbmptn.unsri.ac.id

12. Universitas Negeri Padang: https://sbmptn.unp.ac.id

13. Universitas Negeri Yogyakarta: https://sbmptn.uny.ac.id

14. Universitas Syiah Kuala: https://sbmptn.unsyiah.ac.id

15. Institut Teknologi Kalimantan: https://sbmptn.itk.ac.id

16. Universitas Negeri Semarang: https://sbmptn.unnes.ac.id

17. Institut Pertanian Bogor: https://sbmptn.ipb.ac.id

18. Univesitas Negeri Makassar: https://sbmptn.unm.ac.id

19. Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jawa Timur: https://sbmptn.upnjatim.ac.id

20. Universitas Diponegoro: https://sbmptn.undip.ac.id

21. Universitas Sebelas Maret: https://sbmptn.uns.ac.id

22. Universitas Mataram: https://sbmptn.unram.ac.id

23. Universitas Lambung Mangkurat: https://sbmptn.ulm.ac.id

24. Universitas Sumatera Utara: https://sbmptn.usu.ac.id

25. Universitas Indonesia: https://sbmptn.ui.ac.id

26. Universitas Andalas: https://sbmptn.unand.ac.id

27. Universitas Hasanuddin: https://sbmptn.unhas.ac.id

28. Institut Seni Budaya Indonesia: https://sbmptn.isbi.ac.id

29. Universitas Sam Ratulangi: https://sbmptn.unsrat.ac.id

(tribunnewswiki.com/Rakli, Tribun Network)

Baca lebih lengkap seputar SBMPTN di sini



Penulis: Rakli Almughni
Editor: Putradi Pamungkas

Berita Populer