Informasi Awal
TRIBUNNEWSWIKI.COM - Muhammad Rifaldi adalah pemain sepak bola yang berasal dari Sulawesi Tengah.
Muhammad Rifaldi merupakan pemain dari klub Liga 1 Persiraja Banda Aceh.
Muhammad Rifaldi adalah pemain yang berposisi sebagai gelandang namun juga bisa bermain bertahan sebagai bek tengah maupun bek sayap.
Ia lahir pada 3 Oktober 1996 di Kota Palu, Sulawesi Tengah.
Muhammad Rifaldi adalah mantan pemain Sriwijaya FC pada musim 2020. (1)
Baca: Muhammad Hamdan Zamzani
Baca: Dwi Cahyono
Karier
Muhammad Rifaldi mengawali kariernya dengan memperkuat tim tanah kelahirannya, yaitu Persipal Palu pada tahun 2016.
Pada musim 2018, Muhammad Rifaldi bermain untuk Persinga Ngawi yang saat itu bermain di Liga 3.
Setelah bermain satu musim bersama Persinga Ngawi, Muhammad Rifaldi pindah ke Bandung United pada 2019.
Musim 2020, Muhammad Rifaldi mendapat kontrak oleh Sriwijaya FC untuk mengarungi Liga 2 musim tersebut.
Namun karena adanya pandemi ia belum membuat penampilan bersama tim asal Palembang hingga kontraknya habis.
Mantan pemain Bandung United ini sebelumnya diberitahu manajemen Sriwijaya bahwa dirinya masuk dalam daftar yang tidak dipertahankan klub.
Kontrak Rifaldi telah habis pada Desember tahun 2020 dan tidak diperpanjang lagi.
Sempat tidak memiliki klub, Muhammad Rifaldi akhirnya bergabung dengan klub Liga 1, Persiraja Banda Aceh.
Pemain yang dapat bermain sebagai gelandang maupun pemain bertahan ini akan memperkuat Persiraja untuk mengarungi Liga 1 2021. (1) (2)
Baca: Dedy Irwandy
Klub
2016-2017 Persipal Palu
2018 Persinga Ngawi
2019 Bandung United
2020 Sriwijaya FC
2021 Persiraja Banda Aceh (1)
Baca: Idham Jauhari
Statistik
Bandung United: 8 penampilan | 0 gol | 2 kartu kuning
Sriwijaya FC: - (1)
Baca: Rudy Foller
(Tribunnewswiki.com/Khairul)