Informasi Awal
TRIBUNNEWSWIKI.COM - Taman Mozaik merupakan salah satu wujud atau langkah Surabaya dalam menyediakan Ruang Terbuka Hijau (RTH) sebagai kota yang ramah lingkungan.
Di tahun 2019, terdapat banyak taman baru yang dibangun dan diresmikan, salah satunya adalah Taman Mozaik ini.
Taman Mozaik terletak di Jalan Wiyung Praja, Kecamatan Wiyung, wilayah Surabaya Barat, dimana lokasi ini tidak berada di tepi jalan besar, melainkan harus masuk ke dalam gang sejauh 500 meter.
Taman yang dibangun di atas lahan seluas kurang lebih 5100 hektar ini sebelumnya merupakan bekas rawa-rawa yang sudah lama terbengkalai.
Akibat dari kondisi yang cukup memprihatinkan, Pemerintah Kota Surabaya melalui Dinas Kebersihan dan Ruang Tata Hijau (DKRTH) berinisiatif memanfaatkan lahan yang tak terurus ini.
Maka jadilah salah satu ruang publik menarik yang bisa dijadikan tempat rekreasi keluarga.
Baca: Taman Lalu Lintas Bandung
Baca: Taman Mekarsari
Daya Tarik
Salah satu daya tarik taman di Surabaya ini yaitu adanya gedung yang menyerupai rumah di bagian tengah kawasan.
Bangunan ini memanfaatkan material kaca akrilik warna-warni pada setiap sisi dinding dan atap sehingga menyerupai mozaik.
Warna-warni mozaiknya yang menonjol membuat tempat ini langsung menjadi perbincangan di masyarakat yang gemar berburu foto-foto dengan spot menarik.
Selain bangunan warna-warni, di sekeliling taman juga terdapat benda berbentuk prisma yang juga terbuat dari akrilik warna-warni sebagai pelengkap.
Taman Mozaik juga dilengkapi dengan tanaman demi meneduhkan suasana, seperti pohon palm, pohon bambo dan beberapa bunga sebagai pelengkap.
Fasilitas
Berhubung masih terbilang baru, fasilitas Taman Mozaik masih banyak yang harus dikembangkan.
Meski begitu pihak pengelola telah berusaha menyiapkan beberapa fasilitias seperti berikut:
• Area parkir
• Spot foto
• Pos jaga
• Mushola
• Toilet
• TBM (Taman Baca Masyarakat)
Baca: Taman Bunga Nusantara
Baca: Taman Narmada Lombok