Jadi Pengisi Suara Film Raya and The Last Dragon, Mikha Tambayong Sempat Deg-degan

Penulis: saradita oktaviani
Editor: Natalia Bulan Retno Palupi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Mikha Tambayong menjadi pengisi suara di film Raya and The Last Dragon.

TRIBUNNEWSWIKI.COM – Aktris sekaligus penyanyi Mikha Tambayong mendapat kesempatan untuk mengisi suara di film Raya and The Last Dragon.

Ia mengaku sangat senang saat awal ditawari menjadi pengisi suara di film tersebut.

Sebelum terpilih sebagai pengisi suara Raya, Mikha Tambayong mengikuti audisi terlebih dahulu.

“Aku sebenarnya bahkan dari sebelum dikasih tahu dapat peran jadi Raya, pas disuruh voice audition saja sudah happy banget,” kata Mikha Tambayong saat konferensi pers virtual, Jumat (4/6/2021) dikutip dari Kompas.com.

Perempuan jelahiran 15 September 1994 ini mengaku jatuh cinta dengan tema film Raya and The Last Dragon yang kental dengan budaya Indonesia.

Baca: Profil New Hope Club, Grup Band asal Inggris yang Sering Unggah Lagu Cover di Youtube

Baca: Film - Raya and the Last Dragon (2021)

Mikha Tambayong saat mengisi suara untuk film Raya and The Dragon. (instagram.com/miktambayong)

Bahkan ia sangat deg-degan saat menerima tawaran untuk voice audition.

"Pas aku ditawarin voice audition langsung mau tanpa pikir panjang, deg-degan banget, enggak lama setelah audisi itu terus dapat kabar aku peranin Raya, happy banget pastinya, senang," ujar Mikha.

Mikha mengatakan, jenis suaranya agak berbeda dari karakter suara Raya.

"Suara aku sedikit cempreng, waktu voice audition director-nya bilang nanti kalau kamu dapat ngomongnya agak lebih turun dikit ya suara kamu soalnya agak cempreng," kata Mikha Tambayong, saat konferensi pers virtual, Jumat (4/6/2021).

Ia tak menyangka, ternyata mengisi suara dalam film sungguh berbeda dari yang ia bayangkan.

Baca: Mikha Tambayong

Baca: Eva Celia

 

 

"But then, ternyata kenyataannya berbeda banget maksudnya itu aku kaget ternyata sesusah ini ya voice dubbing," tuturnya.

Aktris berusia 26 tahun ini menuturkan bahwa menjadi artis sulih suara tak cukup hanya sekedar 'ngasih' suara.

"Kalau aku datang masih jadi diri sendiri cuma ngasih suara doang kayak doesn't suit well.

Pas datang (ke studio rekaman) aku sudah jadi Raya," tuturnya.

Menurut Mikha, merekam suara adegan dialog tak terlalu sulit karena sudah berlatih lewat skrip dan sisanya hanya menyesuaikan.

Namun, ada satu hal yang membuat Mikha mengalami kesulitan yakni ketika mengatur nafas saat adegan berantem dengan Namaari (Eva Celia).

Baca: 5 Fakta Raya and the Last Dragon Film Disney Terbaru, Menampilkan Musik Gamelan

Baca: Kim Si Eun

Ayu Dewi, Mikha Tambayong dan Eva Celia menjadi pengisi suara di film Raya and The Last Dragon. (Dok. Disney Indonesia)

"Justru kayak voice effect, misalnya lagi berantem sama Namaari itu kan ada, padahal aku berantemnya enggak terlalu banyak," ujarnya.

Meski demikian, Mikha hanya membutuhkan waktu dua hari untuk menyelesaikan rekaman film Raya and The Last Dragon.

Halaman
12


Penulis: saradita oktaviani
Editor: Natalia Bulan Retno Palupi
BERITA TERKAIT

Berita Populer