Claresta Taufan Kusumarina

Editor: Natalia Bulan Retno Palupi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Claresta Taufan ketika dijumpai TribunJakarta.com di Sasana Karate Dojo Renzo, Sukmajaya, Kota Depok.


Daftar Isi


  • Informasi Awal


TRIBUNNEWSWIKI.COM- Claresta Taufan Kusumarina merupakan atlet karate asal Indonesia.

Wanita kelahiran Jakarta, 23 April 1996 sangat berbakat dalam bidang bela diri asal Jepang.

Claresta juga memiliki banyak prestasi dari cabang olahraga karate.

Miliki paras yang cantik hingga tak jarang orang memandangnya bukan sebagai atlet karate. (1) 

Baca: Irwan Mussry

  • Asal usul


Sejak kecil, Claresta memiliki ketertarikan dengan olahraga dan seni.

Namun, Claresta mengambil kegiatan skstrakurikuler melukis ketika duduk dibangku kelas tiga Sekolah Dasar (SD).

Dua hingga tiga kali mengikuti kegiatan ekstrakurikuler melukis, Claresta menemukan kebosanan hingga akhirnya ia tertarik dengan karate.

Claresta tidak bisa melepaskan diri dari karate karena sang ayah Sofyah Taufan merupakan atlet karate asal Jawa Tengah dan kakaknya atlet karate yang masih aktif hingga saat ini.

Kerap ikut dengan ayahnya ketika mengantar kakaknya berlatih karate, akhirnya Claresta pun membulatkan tekad untuk ikut berlatih karate.

Pertandingan pertama Claresta ke dunia karate adalah pertandingan tingkat provinsi.

Dari situ, kecintaannya terhadap dunia karate pun semakin menjadi-jadi hingga lanjut ke tingkat SMP, SMA, Universitas, hingga saat ini.(1)

Baca: Ade Ivan Hafilah

  • Karier


Tak hanya berprestasi dibidang karate, Claresta yang telah menyandang sabuk hitam juga semakin dikenal masyarakat luas setelah menjadi presenter program olahraga disebuah stasiun televisi swasta pada tahun 2017 silam.

Saat ini, Claresta pun telah menyelesaikan pendidikan dan menyandang gelar S1 Arsitektur dari kampus ternama di Jakarta, dan semakin fokus dengan kariernya di dunia karate. (1)

Baca: Harun Al Rasyid

  • Prestasi


- Juara 1 kumite perorangan putri Olimpiade Olahraga,

- Siswa Nasional (O2SN) 2010,

- Juara 1 kumite perorangan putri Silent Knight Singapore 2011,

- Juara 1 kumite beregu putri Silent Knight Singapore 2011,

- Juara 1 kumite perorangan putri Piala Presiden-SBY Cup 2012,

- Juara 1 kumite perorangan putri Piala Mendagri 2012 Nasional (Manado),

- Tim Nasional (Pelatnas) Karate Junior 2012 untuk Asian Karate Federation (AKF) Uzbekistan 2012,

- Best Of The Best UNAS Cup 2012,

- Juara 1 kumite perorangan putri Kobe Osaka Internasional 2012, Malaysia,

- Juara 1 Pekan Olahraga Mahasiswa 2015 (Aceh),

- Tim Karate Banten PON 2016. (2)

Baca: The Connell Twins

(Tribunnewswiki.com/ Husna)



Info Pribadi


Pendidikan S1 Arsitektur


Riwayat Karir Atlet karate


lahir Jakarta, 23 April 1996


Sumber :


1. jakarta.tribunnews.com
2. id.wikipedia.org


Editor: Natalia Bulan Retno Palupi
BERITA TERKAIT

Berita Populer