Citra Kirana Sukses Turunkan Berat Badan Setelah Melahirkan, 22 Kilogram dari Target 31 Kilo

Penulis: Maghita Primastya Handayani
Editor: Archieva Prisyta
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Citra Kirana menunjukkan wajahnya yang semakin tirus berkat kesuksesannya menurunkan berat badan sebanyak 22 kilogram dari target 31 kilogram.

TRIBUNNEWSWIKI.COM - Aktris sekaligus mama muda, Citra Kirana, membuat geger penggemarnya.

Pasalnya, ibu satu putra tersebut mengunggah video singkat penampilan terbaru dirinya di akun Instagram @citraciki.

Dalam video singkat tersebut, Citra Kirana nampak cantik dengan make-up natural.

Mengenakan hijab abu-abu, Cita Kirana berpose menunjukkan wajahnya yang nampak lebih tirus.

"Sudah turun 22kg happy bgt udah agak tirusan lagii sekarang," tulis Citra Kirana dalam keterangan video tersebut.

Sebelumnya, seusai hamil dan melahirkan putra pertamanya, berat badan Citra Kirana naik 31 kilogram.

Baca: Mitos atau Fakta Minum Air Hangat Bisa Turunkan Berat Badan, Ini Penjelasannya

Baca: Cara Mudah Turunkan Berat Badan Tanpa Diet, Cukup Rutin Minum Kopi

Tercatat sejak Agustus 2020, tak sampai satu tahun Citra Kirana sukses menurunkan berat badannya hingga 22 kilogram.

Tentu saja hal ini membuat istri Rezky Aditya tersebut senang dan makin semangat mencapai bobot ideal.

Untuk mencapai bobot idaman, Citra Kirana masih harus menurunkan berat badannya hingga 9 kilogram lagi.

"Tinggal 9kg lg nih untuk balik ke bb normal akuu...bissaaalaaahh yaaa kudu semangaatt," tulis Citra Kirana.

Unggahan Citra Kirana tersebut sontak mengundang pujian.

Banyak penggemar yang turut bahagia dengan keberhasilan Citra Kirana.

"Masyaallah Cantik bgt mama Athar," tulis @nurmalasari0589.

"Bismillah semangat dan sehat selalu mamanya Athar @citraciki," tulis @yernilamusu.

"Huhuuuyyy semngat smpe k body yg dlu sblm nikah," tulis @mirnawatiamrie93.

"CANTIKNYA BIASA AJA DONG, MEREPOTIN PERASAANKU SAJA," tulis @pejuang_kata_kata.

Kesuksesannya dalam menurunkan berat badan tersebut membuat warganet penasaran dengan rahasia diet Citra Kirana.

"Bagi tipsnya dong kak Ciki," tulis @alliandrafadia99.

"Rahasianya apadahh bisa turun 22kg," tulis @disrsz_

"Progam nya apa mba, ko sukses gitu diet ny," tulis @mulia_bakri20.

"Ka bikin story turun BB di youtube donk," tulis nurulfauzisiska.

"bagi rahasianya dong kaka ..aku juga mau BB turun ..biar baju yg dulu bisa kepakai lagih," tulis ainun7453.

Tips diet ala Citra Kirana

Pasangan selebriti Citra Kirana dan Rezky Aditya. (Instagram/thereal_rezkyadhitya)

Masih banyak yang belum tahu bahwa sebenarnya mama dari putra bernama Keene Atharrazka Adhitya ini pernah membagikan tips menurunkan berat badannya hlo!

Citra Kirana mengaku tak melakukan diet ekstrem.

Dirinya nya mengonsumsi real food alias bukan makanan kemasan atau olahan maupun atau cepat saji.

Perubahan pola makan menjadi lebih sehat inilah yang mebuat Citra Kirana sukses turunkan berat badan hingga 22 kilogram.

"Sebenarnya bukan diet bener deh jujur bukan diet, tapi aku kayak ngerubah pola hidup aku, ngerubah pola makan aku," kata Citra Kirana di akun YouTube miliknya, Ciky Citra Rezky.

"Karena aku enggak merasa kelaperan, bahkan aku masih makan nasi yang jelas tuh aku makan makanan yang real food, yang tanpa olahan," sambungnya.

Baca: 3 Momen Unik Pernikahan Citra Kirana dan Rezky Aditya, Buru-buru Jauhkan Ciki dari Para Tamu

Baca: Heran dengan Ketampanan Anak Rezky Aditya, Nia Ramadhani Ledek Suami Citra Kirana, Gue Bingung Deh

(TRIBUNNEWSWIKI/Magi)

 


Penulis: Maghita Primastya Handayani
Editor: Archieva Prisyta
BERITA TERKAIT

Berita Populer