Berdasarkan dari akun TikTok @bocahjaktimbogor mem-posting video yang menampilkan akun Instagram yang diduga anak dari si ibu tersebut.
Akun instagram bernama @denaya tersebut sempat mengunggah permintaan maaf kepada netizen.
"Maafkan kelakuan saya dan ibu saya, mohon pengertiannya," tulis akun tersebut di Instagram Story.
Meski minta maaf, anak ini masih tetap menyalahkan netizen yang menghujatnya.
Dia juga meminta supaya netizen berhenti mengirim DM padanya.
"Netizen ngerasa dia yang paling suci, kalian tau gak perasaaan saya dan ibu saya gimna??"
"TOLONG BERENTI DM SAYA," tulisnya lagi.
Selain itu, ia juga memperlihatkan tangkapan layar DM akun Instagram-nya yang dipenuhi hujatan dari warganet.
"Kalian cuma bisa menghujat," tulis akun tersebut.
Perempuan tersebut juga terlihat mengunggah sebuah foto yang memperlihatkan suasana kamar hotel serta diiringi sebuah caption.
Dia memohon supaya netizen berhenti untuk menghujat dirinya dan ibunya.
Perempuan ini juga mengaku hal tersebut membuatnya takut pulang ke rumah.
"Saya sampe takut pulang kerumah ke rumah saya sendiri, kalian apa gak kasihan sama saya???"
"Sampai kapan aku dan ibuku harus jauh dari rumah, ini semua karena kaliannn," tulisnya, dilansir dari Tribun Jatim.
Baca: Viral Remaja Asik Joget TikTok sambil Setir Mobil Kecepatan Tinggi, Hasilnya Langsung Nyebur Pantai
Baca: Viral Anak di Temanggung Dibiarkan Busuk 4 Bulan di Kasur, Polisi Tangkap Terduga Pelaku Pembunuhan
Tak hanya hujatan, wanita tersebut juga banyak menerima DM nasihat dari beberapa netizen lainnya.
Netizen mengatakan ke akun bertuliskan @denaya bahwa ke depannya untuk lebih berhati-hati dalam berbicara.
"Saya tidak butuh hujatan, yang saya butuhkan adalah pemikiran seperti masnya ini," tulisnya sembari memperlihatkan salah satu DM dari akun yang menasihatinya.
Sebelumnya telah diberitakan soal video yang memperlihatkan ibu-ibu berjilbab marahi kurir viral di media sosial.
Ibu-ibu berjilbab kuning nampak mengatai kurir bodoh.
Ia pun terus membentak kurir dan mengatakan jika sang pria sangatlah bodoh.
Dari video yang beredar, sang ibu tak mau membayar paket yang datang lantaran barang tak sesuai.
Emak-emak itu pun menyalahkan kurir karena barang yang dipesannya tak seperti yang ada di foto.
Bukannya konfirmasi ke penjual dan melakukan komplain, ibu itu justru memarahi sang kurir.
Kurir yang hanya bertugas mengantarkan pun merekam kejadian tersebut dengan sabar.
Sang ibu yang membuka paket terus mengatakan jika sang kurir sangatlah bodoh.
"blok, gobl**, kamu gobl** karena dari tadi saya jelasin nggak paham," teriak sang ibu tepat di depan sang kurir.
Kurir yang mencoba menjelaskan pun terus disaut kata-katanya oleh sang ibu.
Padahal di situ, sang pria menjelaskan jika tugasnya hanya mengantar barang.
Ia akan bertanggung jawab jika memang ada kerusakan packing, bukan kerusakan barang di dalamnya.
Baca: Viral Anak Dibunuh dengan Dalih Kerasukan Genderuwo, Sudah 4 Bulan Dibiarkan Busuk di Kasur
Baca: Viral Foto Ambulans Kota Padang Terlihat di Palestina, Dikirim untuk Bantu Warga
Jika barang yang dipesan tak sesuai, maka itu sudah bukan kewajibannya untuk mengganti atau bertanggung jawab.
Bukannya mendengarkan dengan seksama, ibu itu justru terus melayangkan makian.
Bahkan, anak perempuan yang ada di sampinya turut mencari maki sang kurir.
Tak memberi edukasi, sang anak malah ikut membentak kurir dan membela ibunya.
Perempuan muda itu pun berkata kasar dengan menuduh sang kurir bersikap tak sopan.
Karena barang yang diterima tak sesuai, akhirnya kurir meminta sang ibu untuk membungkus lagi barang yang diterimanya.
Hal itu untuk memudahkannya mengembalikan barang.
"Coba ibu bungkus lagi barangnya coba, seperti semula. Kalau semisal saya kena komplain ibu mau tanggung jawab?" ucap sang kurir.
Ibu itu pun mengatakan jika dirinya akan bertanggung jawab.
Namun tiba-tiba saja ia melontarkan kata-kata kasar kepada sang kurir.
"Kalau ini sobek, lu yang gue injek," jawabnya sambil menunjuk sang kurir.
Kurir pun mengatakan jika dirinya tak mau dikomplain juga oleh penjual karena packingnya beda.
Tiba-tiba saja, sang anak menyaut dengan berteriak bahwa ia menyalahkan barangnya.
"Ini bukan karena packingnya hey, ini barangnya nggak sesuai,"
Ibu itu kemudian langsung mengatai sang kurir dengan sebutan 'gobl**'.
Dengan sabar, kurir itu pun menjelaskan lagi jika barang yang tak sesuai bukanlah tanggungjawabnya.
Namun dirinya tetap dimarahi oleh kedua perempuan itu karena barang yang diterima berbeda.
Video berdurasi 4 menit 35 detik itu pun langsung viral di media sosial.
Banyak warganet yang melayangkan komentar kekesalannya mereka terhadap kedua perempuan yang ada di video tersebut.
"Mending e commerce nya batasin usia deh di atas umur 35 jan boleh masuk dah," tulis seorang warganet.
Ada juga yang menuliskan, "Udah tua juga punya mulut gak ingat sama umur.. gak mikiir2 kalo ngmg"
"Kadang suka heran pada gak paham tapi sok ngerti..gablak goblok padahal dirinya lebih goblok,"
"Ga punya duit buat bayar wkwkwkwk makanya suruh balikin,"
Kemudian ada warganet yang menyindir anak perempuan dari sang ibu.
"Anaknya sok ngerekam pengen ngeviralin kesalahan kurirnya, eh malah emaknya yg viral.. wkwkwkwkw,"
Hingga kini, belum ada keterangan resmi dari pihak kurir dan pihak penerima paket soal masalah yang viral itu.