Informasi Awal
TRIBUNNEWSWIKI.COM - Hazelnut atau kacang hazel merupakan kacang yang dipetik dari pohon Corylus.
Rasa manisnya membuat hazelnut disukai banyak orang, baik dimakan mentah, disantap sebagai selai, ataupun dijadikan kopi.
Kacang hazelnut juga memiliki banyak manfaat, salah satunya membuat jantung sehat.
Umumnya, hazelnut dibudidayakan di negara Turki, Italia, Spanyol, dan Amerika Serikat.
Namun, karena rasa lezatnya yang meningkatkan permintaan terhadapnya, hazelnut pun ditanam di banyak negara, termasuk Indonesia. (1)
Baca: Matcha
Klasifikasi Ilmiah
Kingdom : Plantae
Divisi : Magnoliophyta
Kelas : Magnoliopsida
Ordo : Fagales
Famili : Betulaceae
Genus : Corylus
Spesies : C. avellana
Banyak kultivar kacang hazel antara lain Atababa, Barcelona, Butler, Casina, Clark, Cosford, Daviana, Delle Langhe, Filbert dan lain-lain. (2)
Baca: Mandu (Makanan Korea)
Kandungan Gizi
Dalam 28 gram kacang hazel atau hazelnut mengandung antara lain:
Kalori: 176
Lemak: 17 gram
Protein: 4,2 gram
Karbohidrat: 4,7 gram
Serat: 2,7 gram
Vitamin E: 21