Jual 'Sepatu Setan' Perusahaan Ini Digugat Nike, Cek Deretan Produk Terlarang Lainnya

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Deretan Produk Terlarang yang Pernah Dijual, Salah Satunya Sepatu Setan yang Digugut Nike

TRIBUNNEWSWIKI.COM - Fashion jadi salah satu industri besar yang banyak diminati dan disorot oleh seluruh warga dunia.

Berbicara fashion, siapa yang tidak kenal dengan brand Nike, Inc, yang merupakan salah satu perusahaan besar.

Nike, Inc adalah perusahaan sepatu, pakaian dan alat-alat olahraga Amerika Serikat (AS).

Nah, baru-baru ini Nike menuntut sebuah perusahaan bernama MSCHF yang asal Brooklyn.

Ini karena perusahaan itu menjual sepasang "Sepatu Setan" kontroversial.

Dilansir dari kompas.com pada Rabu (31/3/2021), sepatu itu mengandung setetes darah manusia di solnya.

Sepatu seharga 1.018 Dolar AS (Rp14,7 juta) itu juga menampilkan salib terbalik, pentagram, dan tulisan "Lukas 10:18", dan dibuat dengan menggunakan modifikasi Nike Air Max 97s.

Deretan Produk Terlarang yang Pernah Dijual, Salah Satunya Sepatu Setan yang Digugut Nike

Walau kontroversial, tapi sepatu itu diklaim habis terjual dalam waktu kurang dari 1 menit.

Nike lalu dalam gugatannya ke Pengadilan Distrik AS untuk Distrik Timur New York bahwa mereka tidak menyetujui atau mengesahkan Sepatu Setan itu.

"MSCHF dan Sepatu Setannya kemungkinan besar akan menyebabkan kebingungan serta menciptakan keterkaitan yang keliru, antara produk MSCHF dan Nike," kata Nike dalam gugatannya.

Ke Halaman 2 ==>



Berita Populer