Cara Memanfaatkan Biji Ketumbar untuk Dapatkan Tubuh Langsing Secara Alami

Penulis: Andra Kusuma
Editor: ANDKP
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Salah satu manfaat rebusan ketumbar yang sering dibahas adalah bisa menurunkan berat badan

TRIBUNNEWSWIKI.COM - Siapa yang tak mengenal ketumbar?

Salah satu rempah ini hampir selalu ada di dapur, karena sering kita gunakan sebagai penyedap masakan.

Ternyata tak hanya bermanfaat membuat rasa masakan lebih sedap, ketumbar juga berikan manfaat positif bagi kesehatan tubuh.

Salah satu cara konsumsi ketumbar adalah dengan direbus.

Sehingga manfaat rebusan ketumbar untuk tubuh pun bisa Anda rasakan.

Nyatanya manfaat rebusan ketumbar sendiri memiliki banyak kebaikan untuk Anda dengan masalah kesehatan.

Salah satu manfaat rebusan ketumbar yang sering dibahas adalah bisa menurunkan berat badan.

Sulit bukan membayangkan jika punya dapur tanpa ketumbar, sebab rempah yang satu ini selalu dijadikan bahan makanan.

Sebuah buku berjudul The Flavour of Spice karya Marryam H. Reshii menyatakan bahwa ketumbar merupakan rempah tertua.

Ketumbar memiliki sifat anti-inflamasi dan antibakteri.

Sehingga ketumbar bisa mengatur kolestrol, nafsu makan, dan meningkatkan pencernaan.

Melansir dari Healthline, ternyata ketumbar merangsang enzim dan jus pencernaan sehingga dapat meningkatkan sistem pencernaan kita.

Ketumbar sendiri bisa Anda manfaatkan semua bagiannya seperti bubuk ketumbar, daun ketumbar, hingga biji ketumbar.

Anda bisa membuat rebusan dari salah satu bagian itu untuk mendapatkan airnya yang bermanfaat.

Ke halaman 2 ==>



Penulis: Andra Kusuma
Editor: ANDKP

Berita Populer