Attack on Titan Season 4 bisa disaksikan secara online di Crunchyroll , AnimeLab , dan Netflix.
Simak berikut adalah spoiler dan preview Attack on Titan Season 4 Episode 16 yang dirangkum Tribunnewswiki dari Otakukart:
Levi baru-baru ini mengalahkan Zeke dan para Titan.
Namun dia memutuskan untuk tidak membunuhnya.
Zeke mengenang masa lalunya saat berada di Liberia.
Orang tuanya memberi tahu dia bahwa Liberio adalah tempat mereka tinggal.
Liberio diibaratkan adalah sangkar burung kecil jika dibandingkan dengan tempat lain di dunia.
Ayahnya berkata mereka harus tinggal di sini selama sisa hidup mereka, tidak bisa pergi ke tempat lain.
Ayah Zeke bertanya apakah dia ingin meninggalkan Liberio dan Zeke berkata dia ingin pergi.
Ketika dia berbicara dengan ayahnya, seorang kakek tua datang dari taman.
Dia melihat ban kapten pada ayah Zeke dan terkejut.
Baca: Link Attack On Titan Season 4 Eps 14 Sub Indo: Anak Buah Levi Jadi Titan Karena Minum Wine Zeke
Baca: Inilah Hal Terkejam yang Dilakukan Oleh Para Pahlawan di Attack on Titan, Ada Nama Eren & Levi
Kakek tua memperhatikan bahwa ayah Zeke adalah seorang Tetua.
Dia menuangkan air, dan ayah Zeke mengatakan mereka diizinkan berada di sini.
Kakek tua mengungkapkan dia membersihkan sampah dan itu adalah tugasnya untuk menyingkirkan kotoran.
Kakek tua itu juga berkata bahwa iblis telah mencemari tempat ini.
Dia mengatakan keluarga Zeke adalah keturunan iblis yang telah membantai banyak orang.
Keluarga Zeke memutuskan untuk pergi, dan kakek tua itu menyuruh mereka untuk tinggal di zona pengasingan.
Ayah Zeke menyuruh Zeke untuk tidak melupakan penghinaan ini.