Sebab, beberapa pendapat percaya jika minum air hangat setelah makan bisa membantu turunkan berat badan.
Apakah kamu salah satu yang mempercayai hal tersebut?
Menurut ahli, anggapan meminum air hangat dapat menurunkan berat badan hanya mitos belaka.
Hal tersebut dianggap mitos karena air hangat tidak sepenuhnya dapat menurunkan berat badan.
Berat badan bisa turun karena adanya pembakaran beberapa kalori serta peningkatan metabolisme dalam prosesnya.
Air Hangat Tidak Meningkatkan Metabolisme
Metabolisme merupakan salah satu yang penting dalam pembakaran kalori.
Nah, meminum air hangat tidak akan mempercepat metabolisme dalam tubuh.
Pada umumnya tingkat metabolisme dalam tubuh akan cukup stabil.