Akan tetapi, meskipun sudah rutin dialami, tetap saja banyak wanita kurang pengetahuan akan kondisi ini.
Bahkan, mereka cenderung melakukan kesalahan fatal saat menstruasi.
Dikutip dari WebMD, kondisi ini sering membuat wanita kesulitan sebab saat haid mereka akan merasa sangat sensitif karena harus menahan rasa nyeri yang ditimbulkan.
Terlebih siklus haid yang dialami setiap wanita ternyata berbeda-beda, ada yang sebentar namun ada juga yang lama.
Ini tentu akan sangat berdampak kondisi tubuh secara keseluruhan.
Berbicara mengenai siklus haid ini, tahukah ternyata ada makanan dan minuman yang sebaiknya tidak dikonsumsi saat datang bulan.
Dimana menurut artikel yang dipublish bebeautiful.in (18/7/2017) dengan judul FOODS TO AVOID AND EAT DURING YOUR PERIOD, ada 8 jenis makanan dan minuman yang baiknya tidak dikonsumsi saat haid karena bisa memperburuk keadaan.
Makanan cepat saji, makanan kaleng, dan sejenisnya mungkin sangat menggoda saat kita sedang menstruasi.
Padahal sebetulnya kita dianjurkan untuk tidak mengonsumsinya.