Nadya diduga sedang merayakan acara Bridal Shower dengan teman-temannya.
Video itu tersebar setelah diunggah oleh akun Instagram fanbase Kaesang dan Nadya, @nadrftakaesang, pada Jumat (12/3/2021).
Dalam video singkat yang beredar itu, Nadya Arifta tampak mengenakan kemeja putih dan jilbab cokelat.
Nadya Arifta tampak bersama lima orang temannya.
Wajahnya tampak merah, diduga karena coretan dari lipstick teman-temannya.
Tak hanya Nadya Arifta, wajah kedua temannya juga terlilihat penuh coretan merah.
"Baridal shower ala geng jamet. Maen kucing2an ya sama mimin," tulis akun @nadriftakaesang.
Momen ini membuat warganet berspekulasi hubungan Kaesang dan Nadya Arifta yang sempat heboh sudah semakin serius dan akan berlanjut ke jenjang pernikahan.
Sementara itu, mantan karyawan Kaesang, Handy Chen, juga mengaku tidak tahu soal kabar Nadya Arifta bakal menikah.
"No comment, saya tidak tahu sama sekali," ungkapnya.
Begitu pun saat disinggung mengenai unggahan bridal shower di akun Nadya Arifta.
Handy Chen mengaku sama sekali tidak mengetahui hal tersebut.
"Oh ya? Saya belum sempat lihat, sama sekali saya tidak tahu mengenai hal ini," tuturnya membantah.
Jejak digital Nadya Arifta bahkan tersebar di media sosial Instagram.
Baca: Nadya Arifta
Baca: Sosok Nadya Arifta, Perempuan yang Diduga Pacar Baru Kaesang dan Geser Posisi Felicia Tissue
Nadya Arifta memang memiliki akun Instagram, tetapi akunnya dikunci atau private.
Namun, sejak namanya jadi perbincangan, bermunculan akun-akun mengatasnamakan akun couple Nadya Arifta dan Kaesang.
Pada akun tersebut beredar sejumlah postingan yang berasal dari akun asli Nadya yaitu @nadrifta.
Postingan tersebut menunjukkan kebersamaan Nadya dengan Kaesang Pangarep.
Misalnya, foto-foto saat Nadya menjadi MC di acara yang digelar Kaesang.