Kota maupun kabupaten yang dikatakan tinggi kasus Covid-19 ini mempunyai lebih dari 1.000 kasus aktif infeksi virus corona di daerah tersebut.
Sebagai informasi, kasus aktif adalah jumlah orang yang saat ini menderita Covid-19.
Baik yang melakukan isolasi mandiri maupun dirawat di rumah sakit.
Melalui konferensi pers virtual melalui YouTube Sekretariat Presiden, Kamis (25/2/2021), Wiku Adisasmito, selaku Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan Covid-19 menjelaskan hal tersebut.
"Ada 14 persen atau 65 kabupatan/kota yang memiliki lebih dari 1.000 kasus aktif Covid-19. Dari jumlah itu, ada 10 kabupaten/kota yang kasus aktifnya tertinggi," kata Wiku.
Berikut adalah 10 kota/kabupaten dengan kasus Covid-19 tinggi:
10. Kota Bekasi 3.386 kasus aktif
9. Kabupaten Badung 3.516 kasus aktif
8. Kota Jayapura 3.616 kasus aktif
7. Bogor 3.705 kasus aktif
6. Kabupaten Bekasi 4.165 kasus aktif
5. Jakarta Selatan 4.238 kasus aktif
4. Jakarta Timur 4.367 kasus aktif
Baca: ASN Wanita Pingsan Setelah Divaksin Covid-19, Sempat Alami Muntah dan Pusing
Baca: Kondisi Ashanty Membaik, Riwayat Autoimun Disebut Sempat Memperparah Infeksi Covid-19, Benarkah?
3. Kota Denpasar 6.210 kasus aktif
2. Kota Depok 7.096 kasus aktif
1. Kota Surakarta 7.354 kasus aktif
Wiku juga mengingatkan pada 65 kabupaten/kota yang masih punya kasus aktif di atas 1.000.
Supaya daerah tersebut benar-benar menekan kasus aktif tersebut.
"Kasus aktif dapat ditekan dengan mempercepat kesembuhan dan menghindari kematian pada kasus positif Covid-19," tambahnya.