Dilansir Soompi, Good Data Corporation membagikan peringkat drama dan pemeran yang menghasilkan buzz paling banyak untuk minggu 25 Januari hingga 31 Januari.
Daftar tersebut didapat dari analisis artikel berita, posting blog, komunitas online, video, dan posting media sosial tentang 23 drama yang sedang tayang atau akan segera tayang.
Diketahui, “Mr. Queen ”telah mengambil posisi nomor 1 dalam daftar drama yang paling menarik untuk pertama kalinya sejak penayangan perdananya.
Sementara itu, aktris Shin Hye Sun tetap berada di nomor 1, peringkat pemeran drama yang paling menarik untuk minggu kedua berturut-turut.
Sedangkan, lawan mainnya Kim Jung Hyun berada di urutan ke-3.
"Mr.Queen" merupakan drama yang mengisahkan Jang Bonghwan yang bekerja sebagai koki di Rumah Biru Presiden di era modern.
Ia memiliki jiwa yang bebas, namun entah bagaimana, jiwanya menemukan jalan dan terjebak di dalam tubuh seorang Ratu, Cheorin (Shin Hye Sun) pada periode Joseon.
Baca: Mr.Queen Raih Rating Terbaik Sepanjang Masa, Love (ft. Marriage and Divorce) Raih Rekor TV Chosun
Sementara itu, drama tvN 'True Beauty' berhasil naik ke peringkat 2 di antara drama lainnya.
Moon Ga Young juga berada di nomor 2 dalam daftar aktor dan aktris.
Selain itu, Cha Eun Woo ASTRO ada di nomor 4, Hwang In Yeop di nomor 5, dan Park Yoo Na ada di nomor 10.
'True Beauty' mengisahkan tentang Lim Ju Kyung (Moon Ga Young), seorang pelajar SMA yang kurang percaya diri akan penampilannya.
Hingga ia bertekad untuk menggunakan riasan atau make up untuk menyembunyikan wajah aslinya.
Baca: Park Yoochun Bayar Ganti Rugi Atas Tuduhan Pelecehan Seksual, Pengacara Korban Rilis Pernyataan
Baca: tvN dan JTBC Tayangkan Variety Show Terbaru, Ini Daftar Pengisi Acaranya, Ada Komedian & Idol
Drama SBS 'The Penthouse' musim kedua menempati posisi ke-3 menjelang penayangan perdananya pada 19 Februari.
Setelah sebelumnya sukses dengan musim pertama.
'The Penthouse' menceritakan tentang masyarakat kelas atas yang tinggal di apartemen mewah dengan 100 lantai.
Para penghuni apartemen tersebut memiliki bayak rahasia dan ambisi masing-masing.
Baca: Sowoon GFRIEND Tuai Kecaman setelah Unggah Foto Kontroversial, Agensi Rilis Permintaan Maaf
Baca: 7 Drama Korea yang Akan Tayang Pada Februari, Ada Love Scene Number hingga Vincenzo
Berikut ini merupakan sepuluh drama teratas yang menghasilkan buzz paling banyak selama minggu keempat bulan Januari.
1. “Mr. Queen”
2. “True Beauty”
3. “The Penthouse” Season 2
4. JTBC’s “Run On”
5. KBS2’s “A Man in a Veil”
6. JTBC’s “She Would Never Know”
7. KBS’s “Homemade Love Story”
8. TV Chosun’s “Love (ft. Marriage and Divorce)”
9. KBS2’s “Royal Secret Agent”
10. KBS2’s “Cheat on Me if You Can”
Kemudian, 10 anggota pemeran paling menarik untuk minggu ini, sebagai berikut.
1. Shin Hye Sun (“Mr. Queen”)
2. Moon Ga Young (“True Beauty”)
3. Kim Jung Hyun (“Mr. Queen”)
4. Cha Eun Woo (“True Beauty”)
5. Hwang In Yeop (“True Beauty”)
6. Shin Se Kyung (“Run On”)
7. Im Siwan (“Run On”)
8. Lee Chae Young (“A Man in a Veil”)
9. SF9’s Rowoon (“She Would Never Know”)
10. Park Yoo Na (“True Beauty”)
Baca: Kwak Dong Yeon, Kim Yeo Jin, dan Jo Han Chul Siap Lawan Song Joong Ki di Drama tvN Vincenzo
Baca: Ji Sung, Kim Min Jung, Jinyoung GOT7, dan Park Gyu Young Dikonfirmasi untuk Drama TVN Devil Judge