Sebelum Meninggal, Unggahan Terakhir Kang Pipit Jadi Hiburan Bagi Para Pengikutnya di Instagram

Penulis: Niken Nining Aninsi
Editor: Melia Istighfaroh
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Innaa Lillahi Wainna Illaihi Raji’un, Kang Pipit atau Firmansyah Pitra Meninggal Dunia.

TRIBUNNEWSWIKI.COM - Berita duka datang dari dunia hiburan tanah air.

Artis sinetron Firmansyah Pitra atau yang populer dengan nama Kang Pipit dalam sinetron Preman Pensiun dikabarkan meninggal dunia pada Jumat (29/1/2021).

Sebelum mengembuskan napas terakhir, Kang Pipit diketahui memiliki riwayat penyakit jantung.

Hal itu diungkapkan oleh seorang kru dari rumah produksi MNC Pictures, Wilman Natakusuma.

Wilman mengatakan, Kang Pipit sudah mengalami sakit jantung sejak proses syuting Preman Pensiun Season 4.

Baca: Zulfikar Alias Jamal Preman Pensiun Ditangkap Terkait Narkoba, Begini Kronologi & Kata Pengacaranya

"Sakit jantung, itu sudah berangsur-angsur dari Preman Pensiun 4.

Dia sempat dirawat di RS Intan Husada Garut," kata Wilman saat dihubungi Kompas.com, Jumat (29/1/2021).

Innaa Lillahi Wainna Illaihi Raji’un, Kang Pipit atau Firmansyah Pitra Meninggal Dunia. (Instagram @mnc_pictures)

Unggahan terakhir

Hasil penelusuran TribunnewsWiki, unggahan di laman Instagram Kang Pipit @pipit_firmansyahpitra terakhir diunggah pada empat hari lalu, 25 Januari 2021.

Unggahan dalam bentuk video tersebut menampilkan pemeran preman kocak dalam sinetron Preman Pensiun tersebut tampil berjoget.

Dengan memakai helm di kepalanya sebagai atribut, Kang Pipit dengan luwesnya berjoget di depan kamera.

Video yang diketahui merupakan salah satu konten TikTok di akunnya tersebut diunggah ulang di laman Instagram.

Tak hanya berjoget, pria berkepala plontos tersebut juga menyanyikan lagu dangdut secara lipsync.

Video dengan durasi 21 detik itu menjadi hiburan terakhir yang disuguhkan Kang Pipit untuk para pengikutnya.

Banjir doa dari berbagai kalangan

Salah satu pemain dari sinetron dan film Preman Pensiun, Ica Naga yang berperan sebagai Kang Pipit atau Firmansyah Pitra, meninggal dunia, Jumat (29/1/2021) sore ini.

Kang Pipit mengembuskan napas terakhir karena sakit jantung yang dideritanya.

Sederet selebritas memberi ucapan belasungkawa atas meninggalnya Kang Pipit.

Salah satunya, Epy Kusnandar, yang juga membintangi film Preman Pensiun.

Baca: Preman Pensiun (2019)

Kang Pipit (duduk, kanan bawah) meninggal dunia pada Jumat (29/1/2021) - Pemain film Preman Pensiun di sela-sela acara jumpa pers, screening, dan gala premiere film tersebut di XXI Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (10/1/2019). (Warta Kota/Arie Puji Waluyo)

Epy mengunggah ucapan duka di akun Instagram pribadinya dengan memajang fotonya dengan Kang Pipit.

Halaman
12


Penulis: Niken Nining Aninsi
Editor: Melia Istighfaroh
BERITA TERKAIT

Berita Populer