Kehadiran hotel yang berada di bawah naungan Hilton Worldwide Holdings Inc ini merupakan yang kedua di Asia Tenggara setelah Waldorf Astoria Bangkok, Thailand.
Waldorf Astoria Jakarta berada di gedung Autograph Tower, di Kompleks Multifungsi Thamrin Nine, Jakarta Pusat.
Autograph Tower sendiri tercatat sebagai pencakar langit tertinggi di Indonesia dengan ketinggian mencapai 382,9 meter dan masuk kategori supertall.
Jika kelak beroperasi, gedung ini mengalahkan rekor Gama Tower yang berlokasi di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan.
Baca: Maskapai Ini Bakal Jadi yang Pertama Pakai Paspor Digital, Apa Kegunaannya?
Baca: Nasi Ampok dan 6 Kuliner Khas Blitar yang Menggugah Selera