BOCORAN One Piece chapter 1002: Haki yang Dilepaskan Luffy Berhasil Lukai Kaido, Eustass Kid Heran

Penulis: Niken Nining Aninsi
Editor: haerahr
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Bocoran One Piece Chapter 1001, Luffy Dikalahkan Kaido, Seperti saat Kabur Melawan Big Mom?

TRIBUNNEWSWIKI.COM - Manga One Piece chapter 1001 baru saja rilis pada Minggu (17/1/2021) dengan sajian cerita seru yang dinanti para penggemar.

Para pembaca sudak tak sabar menunggu kelanjutan cerita mahakarya Eiichiro Oda ini.

Namun, lagi-lagi para pembaca harus bersabar karena manga One Piece Chapter 1002 kemungkinan bakal rilis setelah jeda mingguan, yakni pada 29 Januari 2021.

Selama jeda minggu ini, mari cari tahu bagaimana SuperNova akan melawan Monster Dragon Kaido.

Chapter terbaru One Piece resmi tersedia di VIZ Media dan Manga Shueisha plus platform resmi.

Biasanya, pindaian mentah untuk chapter baru dirilis 2-3 hari sebelum bab masing-masing diterbitkan.

Sebaiknya kamu membaca salinan digital dari situs dan aplikasi resmi untuk mendukung pembuat dan penerbit Manga.

Baca: BOCORAN One Piece Chapter 1001: Yamato dan Momonosuke Bersembunyi, Chopper Habisi Anak Buah Kaido

Spoiler One Piece Chapter 1002

Minggu depan One Piece akan istirahat mingguan, baru sekira tanggal 29 Januari 2021 bakal rilis lagi untuk chapter 1002.

Sedikit bocoran tentang Spoiler One Piece 1002, tentang perkembangan terbaru dari Onigashima Monster Battle.

Chapter ini kemungkinan dimulai dengan Jinpbe bersantai di atas ubur-ubur.

Sementara Kaido dan Luffy melanjutkan pertempuran mereka.

Anehnya Kaido terluka oleh serangan Luffy, dan dia bertanya-tanya bagaimana itu terjadi.

Zoro menyadari bahwa Haki itulah yang telah dipelajari dan dikuasai Luffy dari lelaki tua Wano Kuni.

Kapten Kid dikejutkan dengan kekuatan Haki yang dilepaskan Luffy.

Haki merusak Kaido, dan Kid berkomentar bahwa Haki macam apa itu.

Dia terkejut betapa serangan tinju itu berhasil melukai Kaisar Laut. Kaido menyadari bahwa dia telah mengalahkan Luffy di masa lalu.

One Piece Arc Wano (Reddit)

One Piece Chapter 1001

Sebelumnya di spoiler One Piece Chapter 1001, Kaido mengingat pertempuran yang terjadi di Kuri dan mulai bertanya-tanya bagaimana bocah itu memukulnya.

Dia mulai bertanya pada dirinya sendiri apa yang terjadi dan apa yang berubah setelah pertempuran itu, dia mengalahkan Luffy dengan mudah.

Halaman
123


Penulis: Niken Nining Aninsi
Editor: haerahr
BERITA TERKAIT

Berita Populer