Kaleidoskop MotoGP 2020: Cedera dan Tiga Kali Operasi Memaksa Marc Marquez Absen Semusim

Penulis: Febri Ady Prasetyo
Editor: Ekarista Rahmawati Putri
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Lengan pembalap Repsol Honda Marc Marquez mengalami cedera setelah dia jatuh pada MotoGP seri Jerez 2020.

TRIBUNNEWSWIKI.COM - Pembalap Repsol Honda Marc Marquez terpaksa harus absen penuh pada gelaran MotoGP 2020 karena cedera lengan.

Cedera itu didapatkan Marc Marquez pada seri pembuka di Jerez pada Minggu (19/7/2020).

Dengan demikian, juara dunia MotoGP musim 2019 itu terpaksa membawa poin nol dalam kompetisi balap roda dua kasta tertinggi musim ini.

Kondisi Marc Marquez ini membuat tim utama Honda menderita dan bahkan perolehan poinnya kalah dari tim satelit  LCR Honda.

Marc Marquez sudah menjalani tiga kali operasi semenjak terjatuh di Jerez.

Berikut ini TribunnewsWiki merangkum kronologi jatuhnya Marquez dan operasi yang dijalaninya.

Baca: Marc Marquez Kembali Dioperasi, Diperkirakan Harus Absen 6 Bulan untuk Pemulihan

Kronologi

Marquez sempat memimpin pada balapan di Jerez, Minggu (19/7/2020, tetapi melakukan kesalahan di lap ke-6.

Ia kehilangan kendali motornya di tikungan ketiga. 

Hal ini membuat posisinya menurun ke posisi posisi 16. Hanya butuh 15 lap bagi Marc Marquez untuk kembali ke posisi dua.

Pembalap Spanyol, Marc Marquez, mengalami kecelakaan di Sirkuit Jerez, Spanyol, pada Minggu (19/7/2020). Marc Marquez kemudian menjalani check-up di pusat medis. (Twitter/MotoGP)

Namun, ia mengalami kecelakaan di tikungan yang sama pada lap ke-22.

Kali ini lebih parah, ia terhempas dengan di kecepatan tinggi dan membuat Marc Marquez terguling beberapa kalidi lap ke-22 

Ia diangkut ke tepi sirkuit dan menenangkan diri sambil menunggu ambulans datang. 

Baca: Berlangsung 8 Jam, Operasi Pembalap MotoGP Marc Marquez Berjalan Lancar

Pembalap Spanyol itu terlihat memegangi bahu kanannya beberapa kali. 

Saat diangkut ke ambulans pun Marc Marquez menggunakan penyangga leher atau neck brace. 

Operasi pertama (20 Juli 2020)

Marquez mengalami cedera lengan dan harus dioperasi.

Operasi pada tulang lengan kanan atas atau humers dilakukan pada Senin, 20 Juli 2020.

Akibatnya, Marc Marquez minimal butuh sebulan untuk proses penyembuhan saat itu.

Artinya, Marc Marquez absen di MotoGP Andalusia kemudian jeda sepekan dan diharapkan bisa kembali tampil di MotoGP Ceko, Agustus 2020.

Halaman
123


Penulis: Febri Ady Prasetyo
Editor: Ekarista Rahmawati Putri
BERITA TERKAIT

Berita Populer