Di depan Lionel Messi, Cristiano Ronaldo Cetak Rekor Istimewa Setelah Bekuk Barcelona di Camp Nou

Penulis: Haris Chaebar
Editor: Natalia Bulan Retno Palupi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi (kanan) sebelum pertandingan Grup G Liga Champions antara Barcelona vs Juventus di Stadion Camp Nou di Barcelona pada 8 Desember 2020.

TRIBUNNEWSWIKI.COM - Dua megabintang sepak bola terbesar abad ini, Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi memang sudah tak lagi pada puncak kariernya.

Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi sudah berusia kepala tiga dan beberapa kali terlihat penurunan performa terjadi.

Selain performa yang tak seperti sedia kala, Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi juga sudah lama mengalami transformasi permainan.

Sosok Cristiano Ronaldo lebih dulu melakukannya.

Ketika awal tiba di Real Madrid, Cristiano Ronaldo masih lah sebagai penyerang yang beroperasi dari sisi kiri penyerangan, melakukan tusukan ke kotak penalti lawan, lalu menggempurnya dengan tendangan mematikan.

Seringkali, pemain berjuluk CR7 itu juga menjadi penyerang gantung penyelesai peluang yang dilewatkan Karim Benzema di lini depan.

Akan tetapi, pilar andalan timnas Portugal itu mengalami transformasi pemainan yang sangat drastis semenjak kurang lebih 6-7 musim belakangan terakhir.

Meliuk-liuk melewati lawan tidak lagi sering Ronaldo ppertontonkan atau menggocek tiga sampai empat pemain tak lagi jamak dari permainan eks-pemain Sporting CP tersebut.

Tatkala ketika memasuki usia kepala tiga, Cristiano Ronaldo pun berubah menjadi penyerang yang meski tak lagi rajin menggocek, namin tetap tajam, klinis, dengan kecepatan dan fisiknya, terlebih sundulan yang mematikan.

Praktis, Ronaldo kini lebih terlihat sebagai penyerang tengah dan menjadi penyelesai peluang, meski dirinya juga tetap mahir menciptakan peluang.

Begitu juga Lionel Messi, dirinya sudah tidak lagi seorang La Pulga yang super lincah, licin dan dribble liar layaknya awal 2010'an.

Baca: Sama-sama Dikabarkan Pindah, Duel Ronaldo vs Messi Bisa Terwujud di Liga Inggris: Ini Alasannya

Biasanya Lionel Messi beroperasi sebagai inside forward dari sisi kanan, lalu meliuk-liuk ke kiri dengan kaki kidal magisnya untuk menembus ketatnya pertahanan lawan yang bertumpuk pemain bertahan.

Sudah sejak 5 musim terakhir, Lionel Messi semakin bermain ke tengah.

Bukan menjadi penyerang, melainkan melaksanakan fungsi sebagai kreator permainan atau No. 10.

Kini pemain asal Argentina itu menjadi mesin permainan Barcelona, terlebih sejak perginya duo gelandang Xavi dan Iniesta.

Messi adalah pencetak gol, kreator, pemberi asis dan sumber permainan Barcelona.

Permainan Ronaldo dan Messi sendiri di musim 2020-21 memang tak optimal.

Meski begitu, pertemuan Ronaldo dan Messi di lapangan tetap lah menarik perhatian para pecinta sepak bola dunia.

Laga bertajuk reuni dua megabintang tersaji saat Barcelona berjumpa Juventus, Selasa (8/12/2020) waktu setempat atau Rabu dini hari WIB.

Tak hanya mempertemukan dua klub raksasa Eropa, laga tersebut juga memperhadapkan Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo.

Meski awalnya diprediksi akan berlangsung berimbang, Juventus justru menang telak dengan skor 3-0 atas Barcelona.

Cristiano Ronaldo bintang kemenangan Juventus kala melawan Barcleona, Selasa (8/12/2020) waktu setempat atau Rabu dini hari WIB di Camp Nou (Media Juventus)

Ronaldo menjadi bintang dalam laga tersebut dengan mencetak dua gol dari titik putih.

Sementara itu, satu gol lain dicetak oleh rekrutan anyar Si Nyonya Tua asal Amerika Serikat, Weston McKennie.

Ronaldo membawa Juventus mencetak gol pertama pada menit ke-13 lewat tendangan penalti.

Wasit Tobias Stieler menunjuk titik putih setelah kapten timnas Portugal tersebut dijatuhkan Clement Lenglet di kotak terlarang.

Hanya selang tujuh menit, tepatnya pada menit ke-20, McKennie mencetak gol indah lewat tendangan voli usai menerima umpan dari Juan Cuadrado.

Lenglet lagi-lagi membuat kesalahan fatal dengan melakukan handball di kotak terlarang yang membuat Juventus mendapat penalti kedua.

Ronaldo, yang kembali menjadi eksekutor, berhasil mencetak gol keduanya sekaligus menyempurnakan kemenangan 3-0 Juventus atas Barcelona.

Kemenangan tersebut membawa Juventus finis sebagai jawara Grup G Liga Champions 2020-2021.

Lionel Messi dan Lionel Messi. (AFP)

Selain membawa Juventus menjadi juara grup, Cristiano Ronaldo rupanya menambah catatan rekor pribadi.

Dua lesakan CR7 dalam laga itu menambah jumlah golnya di Camp Nou menjadi 14 gol sepanjang kariernya.

Jumlah gol tersebut menjadi paling banyak di stadion tandang yang pernah dikunjungi Ronaldo sepanjang kariernya.

Tak hanya itu, Ronaldo juga menjadi pemain pertama yang mampu mencetak dua gol dari titik 12 pas di kandang Barcelona.

Dua catatan itu semakin mempertegas posisi Ronaldo sebagai manusia tertajam di Camp Nou.

Sementara itu, Messi kembali gagal mencetak gol bagi Barcelona.

Sebelumnya, La Pulga juga tak mampu memberikan efek magis dalam kekalahan Blaugrana dari tim promosi, Cadiz, di Liga Spanyol.

Barcelona kalah dari Cadiz dengan skor tipis 1-2 pada Sabtu (5/12/2020) waktu setempat atau Minggu dini hari WIB.

Messi dan Ronaldo pindah musim depan?

Setelah isu Lionel Messi pindah, beberapa waktu lalu santer diberitakan bahwa giliran Juventus yang disebut akan berpisah dengan Cristiano Ronaldo pada akhir musim 2020-2021 ini.

Kabar ini berasal dari media-media Spanyol yakni AS dan Sport yang yakin Cristiano akan dijual meski kontrak sang pemain baru berakhir pada 2022.

Si Nyonya Tua berencana menjual Cristiano lebih cepat setahun agar mendapat keuntungan.

Sumber yang sama menyatakan bahwa Si Nyonya Tua saat ini sedang mengalami kerugian ekonomi akibat dampak pandemi Covid-19.

Paris Saint-Germain menjadi klub paling santer diberitakan bakal mendapatkan jasa penyerang berusia 35 tahun tersebut.

Namun selain itu, Manchester United juga bisa jadi tujuan masuk akal Cristiano Ronaldo.

Seperti diketahui, Cristiano pernah membela Manchester United dari 2003-2009.

Baca: Sukses Bagus Kahfi & Brylian Aldama, Kini Siapa Lagi Pemain Timnas Indonesia U-19 Gabung Klub Eropa?

Reporter Fox, Christian Martin kini mengabarkan bahwa Manchester United saat ini telah berusaha menyakinkan kembali Cristiano untuk menuju Old Trafford.

Ronaldo juga dikabarkan telah menganalisis tawaran dari Manchester United.

Sementara, Juventus siap mendengarkan tawaran Man United jika Ronaldo menginginkan kepindahan ke Manchester United.

Jika rencana transfer ini mulus, maka akan membuat peluang Cristiano Ronaldo bertemu Lionel Messi di Liga Inggris semakin terbuka, khususnya pada laga derbi Manchester.

Lionel Messi yang dipastikan tidak akan memperpanjang kontraknya di Barcelona, akan segera meninggalkan Camp Nou pada akhir musim 2020-2021.

Klub yang santer paling bisa mendapatkan La Pulga, adalah Manchester City.

Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo, bisa meramaikan Liga Inggris musim 2021-21 kedepan dengan bermain di derbi Manchester. (AFP)

Manchester City dikabarkan siap memberikan proposal pra-kontrak kepada Lionel Messi pada Januari 2021 seperti dilansir The Telegraph.

Laporan tersebut mengindikasikan bahwa klub yang diasuh Pep Guardiola itu akan berusaha untuk membuat Messi menandatangani perjanjian pra-kontrak sebelum pindah pada musim panas mendatang.

Terlebih, keuntungan bakal diraih oleh pihak Man City karena nantinya mereka bakal mengangkut Messi secara gratis.

Jika skema ini terjadi, maka pertarungan antara Cristiano Ronaldo Vs Lionel Messi bisa beralih ke Liga Inggris musim depan.

Terutama kehadiran dua megabintang sepak bola dunia itu bakal terjadi di laga bertajuk derbi Manchester antara Manchester United Vs Manchester City.

(Tribunnewswiki.com/Ris)

Sebagian artikel tayang di Bolaspot.com berjudul Kalahkan Lionel Messi dan Barcelona, Cristiano Ronaldo Sah Jadi Manusia Tertajam di Camp Nou



Penulis: Haris Chaebar
Editor: Natalia Bulan Retno Palupi
BERITA TERKAIT

Berita Populer