Kisah Nenek Chamimah Mengajar TK Puluhan Tahun, Raih Gelar Sarjana di Usia 78 Tahun

Penulis: Restu Wahyuning Asih
Editor: Putradi Pamungkas
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Chamimah (78), wisudawan Universitas Muhammadiyah Surabaya yang telah mengabdi menjadi guru TK selama bertahun-tahun.

TRIBUNNEWSWIKI.COM - Di antara 1.139 peserta wisuda dari Universitas Muhammadiyah Surabaya, ada satu wisudawati yang menarik perhatian publik.

Mahasiswa yang telah menjadi sarjana tersebut merupakan seorang nenek yang berusia 78 tahun.

Chamimah, warga asal Jalan Genteng Muhammadiyah, dinyatakan lulus dari Program Studi Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) pada usia 78 tahun.

Ia berhasil menyelesaikan kuliahnya selama 4 tahun tanpa pernah membolos satu hari pun.

Chamimah mengaku bersyukur bisa menyelesaikan perkuliahan selama empat tahun.

Selama kuliah, ia mengaku tak pernah bolos kuliah.

Ia hanya akan izin tidak masuk kelas saat tak enak badan.

"Saya tidak pernah bolos kuliah, tidak masuk saat saya merasa tidak enak badan saja," ujar dia.

Baca: Jadi Guru TK Selama 57 Tahun, Nenek Chamimah Akhirnya Bergelar Sarjana di Usia 78 Tahun

Baca: Nenek Berusia 70 Tahun Berhasil Wisuda di Jurusan Perhotelan, Ingin Seperti 10 Anaknya yang Sarjana

Walaupun sudah berusia lanjut, Chamimah bercerita bahwa ia senang menjalani kuliah walaupun rekan kuliah seusia cucunya.

Menurutnya, rekan kuliah di kampus selalu menyemangati Chamimah untuk kuliah tepat waktu.

"Justru mereka yang memotivasi saya untuk terus belajar dan menyelesaikan studi tepat waktu," kata Chamimah.

Baginya, menuntut ilmu tidak terhalang usia.

"Selama kita bersungguh-sungguh, tidak ada kata terlambat dalam menuntut ilmu," ujar dia.

Dia merasa nyaman berkuliah di Universitas Muhammadiyah Surabaya karena ditunjang dengan sarana dan dosen-dosen yang sabar dan mumpuni.

Alasan ingin menjadi sarjana

Saat ditanyai mengenai alasannya menempuh ilmu di umur yang sudah tua, Chamimah mengaku ingin kuliah agar lebih mengetahui ilmu.

Meskipun sudah pensiun, Chamimah yang memiliki anak buah sarjana, ingin mengejar ilmu mengenai pendidikan.

"Pertama, saya harus bisa mengenai pendidikan, karena anak buah saya sudah S1 semua. Kalau saya tidak meraih itu, kan malu, jadi saya tetap kuliah," tuturnya yang dikutip TribunnewsWiki dari Instagram TV Universitas Muhammadiyah Surabaya.

Chamimah (78), wisudawan Universitas Muhammadiyah Surabaya yang telah mengabdi menjadi guru TK selama bertahun-tahun. (Humas Universitas Muhammadiyah Surabaya)

Meski berkeinginan kuat menambah ilmunya, Chamimah mengaku masih mendapat olokan dari teman-temannya.

"Katanya teman-teman saya untuk apa kuliah gitu, kan sudah pensiun, nggak apa-apa, kata saya gitu,"

Halaman
12


Penulis: Restu Wahyuning Asih
Editor: Putradi Pamungkas
BERITA TERKAIT

Berita Populer