Video tersebut pun kemudian viral di media sosial.
Dalam video tersebut tampak seorang pria duduk bersila di tengah jalan pada malam hari saat hujan turun.
Pria tersebut sempat diselamatkan dan mengalami luka ringan, namun ternyata kini ia dinyatakan meninggal dunia.
Dilansir oleh Kompas.com, Kapolres Madiun AKBP Bagoes Wibisono mengatakan, peristiwa itu terjadi di jalan nasional Surabaya-Madiun, Sabtu (21/11/2020).
Baca: Sopir yang Tabrak Pria Duduk di Tengah Jalan Diduga Coba Hilangkan Jejak, Bumper Truk Dicat
Atas peritiwa ini, pihak kepolisian kemudian menahan sopir truk berinisial STP (51) dan kernetnya yang berinisial BK (32) dengan tuduhan kelalaian yang mengakibatkan seseorang mengalami kecelakaan hingga meninggal dunia.
Keduanya juga disangkakan Pasal 312 Undang-undang RI nomor 22 tahun 2009 tentang Lalu Lintas.
Bagoes mengatakan, saat truk menabrak pria tersebut, tidak ada saksi mata yang mengetahuinya.
Namun, dari hasil pemeriksaan rekaman kamera CCTV diketahui peristiwa itu terjadi di Depo Pertamina Madiun.
Baca: Dilaporkan Kecelakaan Lalu Lintas, Karyawan SPBU yang Tewas di Jalan Ternyata Korban Pembunuhan
Usai mengetahui keberadaan truk, polisi menangkap sopir yang tinggal di Kediri dan kernet yang tinggal di Madiun Polisi masih mengembangkan kemungkinan keterlibatan orang lain dalam kasus tabrak lari tersebut.
Pasalnya, polisi menemukan adanya upaya pihak lain menghilangkan jejak (barang bukti) dengan mengecat ulang bumper truk.
“Penyidikan sedang berlangsung untuk mengetahui keterlibatan pihak-pihak lain yang terlibat laka lantas tersebut. Kondisi itu terlihat dari truk pertamina yang sempat dicat ulang bampernya untuk menghilangkan jejak," kata Bagoes di Mapolres Madiun, Senin (23/11/2020).
Sampai saat ini polisi belum mengetahui identitas korban yang ditabrak truk tersebut.
Pria itu meninggal setelah sebelumnya sempat dirawat di RSUD Caruban.
Polisi juga belum mengetahui kondisi kejiwaan korban.
Meski begitu, diduga pria tersebut mengalami gangguan jiwa dan sengaja duduk di tengah jalan.
"Korban masih sadarkan diri setelah mengalami kecelakaan. Oleh petugas kemudian dibawa ke rumah sakit, dan meninggal dunia pada Minggu, pagi," kata AKBP Bagoes Wibisono.
Baca: ABG Nekat Buat Video Porno hingga Viral, Ngaku Dapat Rp 8 Juta Tiap Aksinya
Diberitakan sebelumnya, berdasarkan sejumlah kesaksian warga, pria yang tidak diketahui identitasnya ini tampak berjalan mondar-mandir di pinggir Jalan Raya Surabaya-Madiun.
Ia berjalan tepatnya di Desa Karangmalang, Kecamatan Balerejo, Madiun pada Sabtu malam.
Kemudian, pria ini tiba-tiba duduk bersila di tengah jalan.
Beberapa saat kemudian, melaju truk tangki Pertamina berpelat nomor AG 9821 UV dari arah barat.
Pria tersebut pun tertabrak truk tangki hingga terpental.
Sementara itu, Kasat Lantas Polres Madiun, AKP Ari Bayu Aji menambahkan, saat ini jasad korban masih berada di RSUD Caruban.
Baca: Viral Ibu Kandung Tega Aniaya Anak, Rendam Kepala Balita Dalam Ember Berisi Air hingga Menangis
Pihaknya masih menunggu apabila ada yang mengenali korban dan akan membawanya untuk dimakamkan.
Namun, apabila hingga Selasa (24/11/2020) belum ada keluarga yang mengambil jenazah, pihaknya bersama Dinsos Kabupaten Madiun akan memakamkannya.
"Kami masih menunggu hingga Selasa besok," pungkasnya.
Ia menambahkan, ciri-ciri korban, pria berbadan kurus, tinggi badan sekitar 160 cm.
Saat kejadian, korban mengenakan kaus warna putih lengan biru bertuliskan CALYPSO, wajah bulat, dan kulit sawo matang.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Truk Pengangkut BBM Tabrak Pria Duduk Bersila di Jalan, Sopir Coba Hilangkan Jejak"