Universitas Muhammadiyah Kotabumi (UMKO)

Penulis: Haris Chaebar
Editor: Ekarista Rahmawati Putri
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Universitas Muhammadiyah Kotabumi


Daftar Isi


  • Informasi Awal


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Universitas Muhammadiyah Kotabumi atau UMKO adalah sebuah institusi pendidikan berbentuk Perguruan Tinggi Swasta (PTS) yang terletak di Kabupaten Lampung Utara, Lampung.

Universitas Muhammadiyah Kotabumi berdiri pada 2019.

Universitas Muhammadiyah Kotabumi saat ini dipimpin oleh Rektor bernama Dr. Sumarno, M.Pd.

Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi Muhammadiyah Selong beralamat di Jl. Hasan Kepala Ratu No.1052, Sindang Sari, Kotabumi, Kabupaten Lampung Utara, Lampung 34517, Indonesia.

Universitas Muhammadiyah Kotabumi di bawah naungan Yayasan Perguruan Tinggi Muhammadiyah.

  • Sejarah


Universitas Muhammadiyah Kotabumi (UMKO) adalah perguruan tinggi penggabungan STKIP dan STIH Muhammadiyah Kotabumi. Izin penggabungan menjadi Universitas Muhammadiyah Kotabumi ditandai dengan dikeluarkannya SK/Izin Penggabungan No. 477/KPT/I/2019 oleh Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi.

STKIP Muhammadiyah Kotabumi

STKIP Muhammadiyah Kotabumi adalah LPTK yang telah berdiri selama kurang lebih 20 tahun di Kabupaten Lampung Utara. Sebelum bergabung menjadi UMKO, STKIP Muhammadiyah Kotabumi telah mengelola 5 program studi, yaitu:

Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia

Pendidikan Bahasa Inggris

Pendidikan Matematika

Pendidikan Guru Sekolah Dasar

Pendidikan Jasmani

STIH Muhammadiyah Kotabumi

STIH Muhammadiyah Kotabumi adalah salah perguruan tinggi Muhammadiyah yang berada di Kabupaten Lampung Utara. STIH Muhammadiyah Kotabumi telah terbukti meluluskan banyak alumni yang telah bekerja di tempat-tempat strategis. Sebelum bergabung degan UMKO, STIH Muhammadiyah Kotabumi hanya memiliki 1 program studi, yaitu Ilmu Hukum.

Awal Mula Penggabungan

Keinginan penggabungan STKIP dan STIH Muhammadiyah Kotabumi sebenarnya telah muncul cukup lama, namun baru dapat terealisasi pada Bulan Desember 2017. Pihak-pihak yang pada waktu itu berkumpul untuk merumuskan penggabungan adalah:

Drs. Zainal Abidin, M.Pd.I (Ketua PDM Kabupaten Lampung Utara)

Dr. Sumarno, M.Pd. (Ketua STKIP Muhammadiyah Kotabumi)

Dr. Didiek R Mawardi, M.H (Ketua STIH Muhammadiyah Kotabumi)

Drs. Hidayatulah, M.Si. (BPH STKIP Muhammadiyah Kotabumi)

Setelah pertemuan tersebut, dibentuklah panitia penggabungan UMKO yang menangani berbagai keperluan, termasuk tim yang mengelola pengajuan tiap program studi. Pada saat awal pengusulan penggabungan, panitia penggabungan UMKO mengusulkan 11 program studi baru, yaitu:

Agribisnis

Agroteknologi

Peternakan

Nutrisi dan Teknologi Pakan Ternak

Ilmu Komputer

Sistem Teknologi Informasi

Perencanaan Wilayah dan Kota

Ilmu Komunikasi

Manajemen

Teknik Sipil

Aktuaria

Untuk dapat memenuhi kebutuhan dosen 11 program studi tersebut, panitia penggabungan telah bekerja keras, terus menerus, untuk mendapatkan jumlah dosen yang sesuai dengan yang dipersyaratkan, yaitu 6 orang dosen untuk tiap program studi.

Setelah menghabiskan waktu sekitar 2 tahun lamanya, pengusulan penggabungan UMKO pun terjawab. Namun, dari 11 program studi yang diajukan, terdapat 5 program studi yang disetujui/direkomendasikan, yaitu:

Agribisnis

Agroteknologi

Nutrisi dan Teknologi Pakan Ternak

Sistem Teknologi Informasi

Ilmu Komunikasi

Dengan demikian, dengan program studi lama, jumlah program studi yang dikelola oleh UMK adalah sebagai berikut:

Agribisnis

Agroteknologi

Nutrisi dan Teknologi Pakan Ternak

Sistem Teknologi Informasi

Ilmu Komunikasi

Hukum

Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia

Pendidikan Bahasa Inggris

Pendidikan Matematika

Pendidikan Guru Sekolah Dasar

Pendidikan Jasmani

Baca: Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi Muhammadiyah Selong (STIA Muhammadiyah Selong)

Gedung Universitas Muhammadiyah Kotabumi. (Tribunnews)

  • Visi dan Misi


Visi Universitas Muhammadiyah Kotabumi :

Pada tahun 2038 menjadi Universitas teknopreneurship Islami yang unggul dan berbasis kearifan lokal

Misi Universitas Muhammadiyah Kotabumi :

1.       Mengembangkan kelembagaan yang sehat dan amanah berdasarkanprinsip good university governance

2.       Mengembangkan ilmu pengetahuan teknologi dan seni yang memberikan manfaat bagimasyarakat

3.       Menyelenggarakan pendidikan, pengajaran, penelitian, peng­abdi­an pada masyarakat dan kerja sama secara profesional

4.       Membentuk insan sivitas akademika yang cerdas, berdaya saing, berakhlak mulia, dan menjunjung nilai-nilai Islam

5.       Mengembangkan Muhammadiyah sebagai wahana pencerahan bagi umat dan bangsa.

  • Program Studi


Berikut program studi di Universitas Muhammadiyah Kotabumi :

Sarjana (S1) :

Agribisnis

Agroteknologi

Nutrisi dan Teknologi Pakan Ternak

Sistem Teknologi Informasi

Ilmu Komunikasi

Hukum

Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia

Pendidikan Bahasa Inggris

Pendidikan Matematika

Pendidikan Guru Sekolah Dasar

Pendidikan Jasmani

  • Organisasi


Struktur organisasi Universitas Muhammadiyah Kotabumi :

Pimpinan Univeristas

Rektor : Dr. Sumarno, M.Pd.

Wakil Rektor 1 : Dr. Didiek R. Mawardi, S.H.

Wakil Rektor 2 : Dr. Irawan Saputra, M.Pd.

Wakil Rektor 3 :Irhammudin, S.H., M.H.

  • Kontak


Universitas Muhammadiyah Kotabumi :

Jl. Hasan Kepala Ratu No.1052, Sindang Sari, Kotabumi, Kabupaten Lampung Utara, Lampung 34517, Indonesia

Telepon/Fax : (0724) 22287

Email : humas@umko.ac.id

Informasi pendaftaran mahasiswa baru Universitas Muhammadiyah Kotabumi

(Tribunnewswiki.com/Ris)



Nama Universitas Muhammadiyah Kotabumi


Alamat Jl. Hasan Kepala Ratu No.1052, Sindang Sari, Kotabumi, Kabupaten Lampung Utara, Lampung 34517, Indonesia


Google Map google.com/maps/place/Universitas+Muhammadiyah+Kotabumi


Situs umko.ac.id


Ketua Dr. Sumarno, M.Pd.


Sumber :


1. umko.ac.id


Penulis: Haris Chaebar
Editor: Ekarista Rahmawati Putri
BERITA TERKAIT

Berita Populer