13 Pasangan Muda-mudi Digerebek Razia Pekat, Satu di Antaranya Sembunyi di Kolong Ranjang

Penulis: Ika Wahyuningsih
Editor: Putradi Pamungkas
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi pasangan mesum saat dirazia polisi

TRIBUNNEWSWIKI.COM - Tiga belas pasangan muda-mudi digerebek di penginapan dalam razia operasi Penyakit Masyarakat ( Pekat) yang dilakukan oleh Unit Tindak Pidana Ringan dan Tim Hunter Polrestabes Palembang.

Bahkan satu di antara pasangan muda-mudi tersebut nekat menyembunyikan pasangannya di kolong ranjang demi menghindari razia itu.

Kanit Tipiring Sat Sabhara Polrestabes Palembang, Iptu A Yani, Rabu (11/11/2020), mengatakan pasangan tersebut takut dirazia.

"Yang cewek sengaja di bawah ranjang karena takut dirazia, mereka tidak bisa menujukkan bukti pasangan suami istri sehingga langsung kita bawa," kata Yani.

Sebagai informasi, operasi Pekat diadakan guna menekan angka kriminalitas yang terjadi di Palembang.

Penyisiran terus dilakukan petugas di tempat-temoat yang sering digunakan untuk berbuat mesum segerombolan pasangan tanpa buku nikah.

Baca: Pasangan Bukan Suami Istri Digerebek di Kediri, Warga Curiga Kos Digunakan Sebagai Tempat Asusila

Baca: Terapis dan Pelanggan Tak Berbusana Ditangkap saat Penggerebekan di Panti Pijat di Bintaro

"Kegiatan ini akan rutin dilakukan setiap hari," jelas Yani.

Para pasangan tersebut didata dan diserahkan ke keluarga supata tak melakukan hal yang sama lagi.

"Orangtua mereka dipanggil untuk menjemput, sehingga diharapkan mereka tak lagi berbuat mesum," terang Yani.

Ilustrasi pasangan mesum saat dirazia polisi (Tribunnews)

Kronologi

Kejadian tersebut berawal dari polisi melakukan operasi Penyakit Masyarakat (Pekat) dengan menyisir seluruh penginapan di kawasan Sukabangun Palembang.

Polisi dibuat curiga dengan adanya di depan pintu yang terdapat seorang pria berinisial DO (25) di kamar sendirian lengkap dengan sepatu milik wanita di dalamnya.

Petugas yang curiga mulai menggeledah kamar mandi dan lemari yang ditempati oleh pemuda itu.

Ketika polisi mengangkat ranjang, ada sosok wnaita berinisial EO (22) tengah bersembunyi di bawah dengan kaki berlipat.

Fakta di baliknya adalah DO nekat menyembunyikan EO karena takut tak bisa menujukkan surat nikah.

Hal tersebut dilakukan demi terhindar dari razia polisi.

Namun kenyataannya, DO gagal karena petugas menggeledah seluruh ruang kamar dan menemukan EO di bawah ranjangnya.

TERPISAH, ASN Kedapatan Mesum Saat Digerebek Satpol PP di Hotel, Keduanya Sembunyi di Lemari

Pasangan bukan suami istri dan 12 pelajar terjaring razia penertiban oleh Satpol PP Kota Parepare, pada Sabtu (7/11/2020).

Pasangan bukan suami istri tersebut kedapatan berbuat mesum saat terjaring razia.

Sedangkan keduabelas pelajar yang terjaring diketahui sedang berpesta minuman keras (miras) di salah satu kamar hotel.

"Pada operasi penginapan dan hotel kali ini kami menjaring dua pasangan bukan suami istri dan 12 pelajar yang sedang pesta minuman keras di hotel," kata Sekretaris Satpol PP Parepare Prasetyo ke Kompas.com di lokasi, Sabtu (08/11/2020) malam.

Penertiban ini merupakan bagian operasi penginapan dan hotel yang dilakukan Satpol PP Parepare, Sulsel.

Penertiban dilakukan di sejumlah hotel dan penginapan di kota tersebut.

Baca: Detik-Detik Penggerebekan Panti Pijat Plus-Plus di Jakarta Utara, Kondom Bekas Jadi Barang Bukti

Baca: Budidaya Ganja di Polybag yang Digerebek BNN Ternyata Ditanam di Rumah Mantan Wali Kota Serang

Saat penggerebekan, pasangan mesum yang terjaring kedapatan bersembunyi di dalam lemari.

Setelah dicek, ternyata perempuan mesum tersebut merupakan ASN yang berstatus honorer.

“Dua pasangan itu tidak bisa menunjukkan surat nikah saat kami periksa. Semuanya kami bawa ke kantor untuk diberikan surat pernyataan. Orangtua dipanggil sebagai saksi agar anaknya tidak melakukan perbuatannya lagi,“ lanjut Prasetyo.

Satpol PP juga menemukan 12 pelajar sedang berpesta miras saat memeriksa hotel lainnya.

Ilustrasi (Dok TribunKaltim.Co)

Para pelajar yang terdiri dari enam pasang remaja laki-laki dan perempuan tersebut mengaku berpesta miras untuk merayakan ulang tahun salah satu temannya.

"Satu (pelajar) di antaranya sudah sering ditangkap dalam kamar hotel," kata Kasat Pol PP Kota Parepare Muhammad Anshar.

"Untuk memberikan sanksi kepada pelajar itu, kami memanggil orangtua mereka, dan dibuatkan surat pernyataan untuk tidak mengulangi perbuatannya kembali.“

Satpol PP Kota Parepare juga akan memberikan sanksi kepada pihak manajemen hotel karena telah membebaskan anak dibawah umur melakukan pesta miras.

"Kami akan berikan sanksi penutupan operasi hotel itu," lanjut Anshar.

(TRIBUNNEWSWIKI.COM/Restu/Kaka, Surya Malang)

Artikel ini telah tayang di Surya Malang dengan judul Petak Umpet Pasangan Mesum Terbongkar Karena Sandal, Polisi Temukan Wanita Sembunyi di Bawah Ranjang



Penulis: Ika Wahyuningsih
Editor: Putradi Pamungkas
BERITA TERKAIT

Berita Populer