Tema tayangan kali ini adalah Sahabat Pelangi: Karung Terdampar.
Lewat tayangan ini siswa diharapkan bisa:
- Menyimak informasi dalam tayangan
- Menafsirkan tayangan menggunakan strategi-strategi pemahaman
- Menggunakan konteks kosa kata yang familiar terkait dengan pengalaman sehari-hari.
Berikut ini TribunnewsWiki.com sajikan kumpulan soal dan jawabannya.
Baca: Universitas Mitra Karya (UMIKA)
Mengapa kita harus mengalah untuk kebaikan?
Apa manfaat belajar bertanggung jawab?
Apa akibat jika Wayan dan teman-temannya tidak mau bekerja sama?
KUNCI JAWABAN
Baca: Info Beasiswa S1, Kesempatan Kuliah Gratis di Kanada, Simak Syarat dan Cara Daftarnya
Kita harus mengalah demi kebaikan agar persahabatan dengan teman-teman tetap terjalin.
Selain itu, mengalah perlu dilakukan jika itu demi kerukunan dan kebersamaan.
Manfaat bertanggung jawab:
- Dipercaya banyak orang
- Disegani
- Bisa menghargai penting dan berharganya waktu
- Bisa membantu kita bertindak hati-hati
- Menumbuhkan rasa disiplin
Jika Wayan dan teman-temannya tak mau bekerja sama, maka pekerjaan berat tak akan bisa selesai.
Padahal pekerjaan semacam itu bisa mudah diselesaikan jika dikerjakan bersama.
Baca: Info Beasiswa S1 di Jepang, Kesempatan Kuliah Gratis di Shizuoka University, Ini Cara Daftarnya
- Pandulah anak memahami instruksi lisan dari tayangan program dengan cara meminta anak mengulanginya. orang tua juga perlu mengajukan pertanyaanpertanyaan kepada anak tentang kata-kata yang belum dipahami, lalu membantu menjelaskannya. Setelah anak mengerti, mintalah anak untuk membuat kalimat dari kata-kata tersebut.
- Khusus untuk instruksi/pertanyaan tertulis (dalam bentuk teks), mintalah anak membaca kembali instruksi tersebut.
- Pandulah anak untuk menyampaikan pendapatnya dengan melakukan diskusi.
- Perhatikan bagaimana susunan kalimat yang dibuat anak.
- Bantu anak agar bisa menyampaikan gagasan dengan kalimat yang benar dan runut.
- Orang tua diharapkan bisa mengarahkan anak agar bisa mengemukakan pendapatnya lewat diskusi. Mintalah anak menyampaikan gagasannya secara lisan. Jika memungkinkan, direkam.
- Untuk tugas tertulis, bantulah anak menuliskan baris demi baris tugasnya.