BBMAs 2020 diselenggarakan pada Rabu (14/10/2020) waktu setempat.
Seperti biasa, gelaran BBMAs menampilkan musisi terbaik dunia diantaranya Kelly Clarkson, Lil Nas, dan Post Malone.
Satu penampilan menyentuh yaitu dari John Legend.
Baca: Untuk Pertama Kalinya, Jonas Brother Duduki Peringkat Satu Billboard Artist 100 Chart
Ini merupakan penampilan perdana John Legend setelah sang istri, Chrissy Teigen, mengalami keguguran.
John Legend menyanyikan lagu Never Break yang didedikasikan untuk sang istri.
Di malam penghargaan BBMAs 2020, Post Malone berhasil memborong 9 piala.
Khalid menyusul di belakang Post Malone.
BTS pun tak ketinggalan membawa pulang penghargaan.
Idol grup asal Korea Selatan ini menang di kategori top social media artist.
Berikut ini daftar lengkap pemenang Billboard Music Awards 2020:
Top Artist: Post Malone
Top New Artist: Billie Eilish
Billboard Chart Achievement Award (Fan Voted): Harry Styles
Top Male Artist: Post Malone
Top Female Artist:Billie Eilish
Top Duo/Group:Jonas Brothers
Top Billboard 200 Artist: Post Malone
Baca: Post Malone
Top Hot 100 Artist: Post Malone