Mitha The Virgin Kritik Acara TV yang Penuh Gosip & Sensasi, 'GWS Industri Entertainment Indonesia'

Penulis: Melia Istighfaroh
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

The Virgin

TRIBUNNEWSWIKI.COM - Meski sudah jarang muncul di layar televisi, namun Mitha The Virgin tak pernah lepas dari sorotan publik.

Kali ini wanita yang memiliki nama lengkap Cameria Happy Pramita ini kembali menjadi perhatian lantaran instagram story yang diunggahnya.

Dengan latar belakang hitam dengan tulisan berwarna merah, Mitha The Virgin menuliskan keluh kesahnya di media sosial.

Baca: 7 Ucapan Kontroversial Donald Trump yang Kerap Remehkan Corona, Sebut Virus China, Ogah Pakai Masker

Melalui akun Instagram pribadinya tersebut, Mita terlihat mengkritik acara-acara televisi saat ini yang lebih banyak menampilkan gosip dan juga sensasi ketimbang karya.

Diketahui Mita merupakan salah satu musisi yang selalu memberikan penampilan terbaiknya saat manggung.

"Acara tv zaman sekarang kalo ga bercada ngabisin durasi, ya isinya yang banyak gosip atau orang-orang cari sensasi aja." tulis Mita.

Mita juga menyayangkan acara televisi yang tak menghargai waktu untuk para bintang tamunya dalam menampilkan karya.

Baca: Inilah Ketua MUI Tualang Raso, Sosok Pengunggah Kolase Foto Maruf Amin dan Kakek Sugiono

"Giliran karya yang dikasih sama bintang tamu, belum kelar lagu udah abis dipotong durasinya," tambah Mita.

Sebagai seorang musisi, rekan duet Dara The Virgin ini tampak kecewa.

Di akhir postingannya, Mita berharap agar industri entertainment Indonesia semakin baik.

Postingan Mitha The Virgin (Kolase Instagram Mitha The Virgin)

"Get Well Soon industri entertainment Indonesia"

"Semoga segera pulih seperti 90-an dan 2000-an, dimana karya sangat dihargai oleh acara itu sendiri," ungkap Mita.

"kangen zaman MTV yaa," pungkasnya.

Chord Kunci Gitar The Virgin - Cinta Terlarang, Rasa Ini Sungguh Tak Wajar

Chord Kunci Gitar Lagu Cinta Terlarang yang dipopulerkan oleh The Virgin.

Berikut chord kunci gitar termudah dan link download lagu Cinta Terlarang oleh The Virgin.

The Virgin adalah sebuah band duo Indonesia yang beranggotakan Mita (gitar) dan Dara (vokal).

Grup musik ini berdiri pada akhir tahun 2008 di bawah bimbingan Ahmad Dhani.

Berawal dari lagu "Cinta Terlarang" ciptaan Cameria Happy Pramita, salah seorang gitaris wanita di T.R.I.A.D yang secara tidak sengaja didengar Dhani pada Juni 2008

Single pertama mereka berjudul "Cinta Terlarang" ciptaan Mita dirilis pada tahun 2009.

Halaman
1234


Penulis: Melia Istighfaroh

Berita Populer