Adapun peristiwa ini terjadi di tambang batu bara Songzao, barat daya China, Minggu (27/9/2020).
Diketahui tambang batu bara di tempat kejadian perkara ini dikelola oleh sebuah perusahaan energi lokal.
Peristiwa ini merupakan insiden terbaru di negara dengan riwayat keselamatan kerja yang buruk.
Sebagai informasi, pertambangan di China termasuk paling mematikan di dunia.
Baca: Menlu China Wang Yi Dijadwalkan Mengunjungi Jepang Awal Oktober, Ada Apa?
Bagaimana tidak, jumlah karbon monoksida di sebagian besar pertambangan di negeri tirai bambu ini memilki kadar yang cukup besar.
Media pemerintah Xinhua sebelumnya menyebut ada 17 pekerja tambang yang terjebak di Chongqing, China.
Namun, hanya 1 orang saja yang selamat.
Korban selamat berada dalam kondisi kritis dan sedang mendapat perawatan intensif di rumah sakit, menurut laporan pihak berwenang setempat, dikutip dari Reuters, Minggu (27/9/2020).