Pada episode 10 drama Korea yang menguras emosi ini mengisahkan tentang pembunuhan di Stasiun Gosan.
Kelanjutan ceritanya dimulai dari sosok Joon Young merusak mobil Direktur Yeo.
Bahkan kejadian pengrusakan tersebut dilihat oleh Yoon Ki.
Tentu saja Yoon Ki menegur Joon Young.
Saat itu Direktur Yeo datang.
Joon Young memanfaatkan kesempatan tersebut untuk kabur.
Direktur Yeo juga mengatakan pada Yoon Ki untuk membiarkan anak tersebut kabur.
Yoon Ki mengatakan Tae Oh masih terobsesi dengan Sun Woo.
Baca: Sinopsis Drama Korea The World of the Married episode 9, Da Kyung Mulai Takut, Hari Ini di TRANSTV
Baca: Spoiler The World of the Married Episode 8, Sun Woo Alami Teror di Rumah, Malam Ini di TRANSTV
Direktur Yeo menduga Yoon Ki mempunyai perasaan khusus pada mantan istri Tae ini.
Tapi hal tersebut disanggah oleh Yoon Ki.
Sementara itu Tae Oh tak fokus sebab ucapan In Kyu.
In Kyu mengatakkan jika Tae Oh masih mencintai Sun Woo.
Sementara itu Sun Woo sedang melihat video pemotretan keluarga di rumah.
Namun saat itu Tae Oh mulai masuk.
Dia juga meminta mantan istrinya tersebut untuk menjauh darinya.
Hal tersebut dilanjutkan dengan kejadian Ye Rim dan Je Hyuk bertemu dokter untuk konsultasi soal kehamilan.
Ye Rim mendapat pesan berupa foto perselingkuhan Je Hyuk saat istrinya diperiksa.
Sontak saja dia marah dan meninggalkan istrinya di rumah sakit.
Je Hyuk mencari suaminya yang hilang tak menunggunya.
Kemudian ada Da Kyung yang melihat dari kejauhan dan mengajukan pertanyaan pada Hyun Seo.
Terkait apakah dirinya masih menjadi mata-mata untuk Sun Woo.
Da Kyung juga menuding Hyun Seo sengaja bekerja di tempat spa langganannya.
Tak terima dituduh, Hyun Seo menjawab dia bekerja untuk mendapat lisensi.
Da Kyung juga memperoleh nasihatnya tentang manusia yang sudah berbohong pasti akan melakukan kebohongan lain.
Baca: Sinopsis The World Of The Married Epidsode 3, Tayang Malam Ini 19.00 WIB di Trans TV
Baca: Sinopsis The World of the Married Episode 1, Awal Mula Kisah Pelakor, Malam Ini di Transtv
Saat pulang ke rumah, Da Kyung melihat pria bertopi keluar dari rumahnya dan menanyakan siapa yang datang.
Tae Oh malah beralasan orang tersebut adalah penawar koran.
Singkat cerita Da Kyung mengobrol dengan ayahnya empat mata.
Direktur Yeo mengatakan jika Tae Oh masih berhubungan dengan mantan istrinya.
Da Kyung pun mengaakan sudah mengetahui semuanya karena suaminya juga sudah bercerita.
Da Kyung juga tak keberatan karena Tae Oh dan Sun Woo hanya membahas Joon Young.
Berikutnya ada Sun Woo mengucapkan selamat pada Yoon Ki yatas jabatan barunya.
Pada esok harinya In Kyu membelikan Hyun Seo cincin pernikahan dan uang serta mengatakan jika dia bisa menafkahinya.
Berikutnya Hyun Seo mengabari Sun Woo dan berujar jika mungkin kekasihnya jadi suruhan Tae Oh.
Tentu saja Sun Woo langsung mendatangi rumah In Kyu dan memintanya mengakui masalah tersebut.
Tak terima In Kyu malah mendorong Sun Woo.
Untung saja, mobil milik Sun Woo punya cadangan rekaman itu.
Sun Woo langsung mangambil tindkaan dengan menjemput Hyun Seo dan membawa barang miliknya