Penumpang Terjebak, Kait Derek Alat Pemadam Kebakaran Hancurkan Sebuah Mobil yang Sedang Melaju

Penulis: Dinar Fitra Maghiszha
Editor: Archieva Prisyta
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

FOTO: Ilustrasi mobil hancur

TRIBUNNEWSWIKI.COM - Ayunan kait kendaraan derek dilaporkan mengenai sebuah mobil yang sedang melaju di jalan.

Atap mobil menjadi hancur berkat insiden ini.

Kejadian ini berlangsung di Taman Len Seng, Cheras, Malaysia, Minggu (20/9/2020) malam.

Melansir dari Harian Metro, Senin (21/9/2020), Kepala Departemen Penyelidikan dan Penegakan Lalu Lintas Kuala Lumpur (JSPT) Asisten Komisaris Zulkefly Yahya mengatakan polisi menerima informasi tentang insiden itu pada pukul 08.30 malam waktu Malaysia.

Menurutnya, kecelakaan tersebut melibatkan mobil yang dikemudikan oleh pria berusia 55 tahun dari arah Cheras dengan kendaraan yang diyakini sebagai crane.

Baca: Viral Penampakan Tokek Berukuran Hingga 1 Meter, Benarkah? LIPI Ungkap Fakta-Faktanya

Kejadian ini berlangsung di Taman Len Seng, Cheras, Malaysia, Minggu (20/9/2020) malam. (Harian Metro)

Hasil investigasi menemukan, ketika pengemudi mobil berbelok ke kiri untuk memasuki Jalan Len Seng dari Cheras, mobilnya ditabrak dari belakang oleh alat berat.

Bagian depan kait derek kemudian membentur atap mobil yang menyebabkan pengemudi terjebak di dalam mobil.

"Pengemudi yang menjadi korban harus dikeluarkan dengan bantuan petugas pemadam kebakaran dan tidak terluka," katanya dalam sebuah pernyataan.

Zulkefly mengatakan, polisi yang melakukan penyelidikan di lokasi tidak menemukan pecahan kaca di dalam mobil korban.

Dia mengatakan kasus tersebut sedang diselidiki sesuai dengan Peraturan 3 (2) B Peraturan Lalu Lintas 166/59.

Baca: Video Viral Kerumunan Karyawan Di-PHK Massal, Padati Seluruh Halaman Kantor Perusahaan

Video mengenai kecelakaan mobil dengan alat berat ini pun dibagikan oleh pengguna media sosial.

Pengguna Twitter @redzuanNewsMPB, jurnalis berkewarganegaraan Malaysia turut mengirim video berdurasi 44 detik mengenai kecelakaan dengan alat berat.

"Satu lagi kejadian mobil ditabrak alat berat terjadi malam tadi (Minggu malam).

"Atab mobil rusak parah.

"Kejadian ini terjadi di ekat projek pembinaan lebuhraya di Taman Lengseng, Cheras.

"Pengemudi dilaporkan selamat," tulisnya menjelaskan video.

Baca: Kisah LHI Sebut Pria Berinisial EFY Diduga Melakukan Pelecehan dan Pemerasan di Bandara Soetta

Dalam video yang ia bagikan, terlihat pemadam kebakaran sedang membantu pengemudi mobil yang terjepit di pinggir jalan setelah mengalami insiden.

Cuaca hujan menyulitkan pemadam mengeluarkan pengemudi, terlihat atap mobil rusak parah.

Alat berat juga terparkir pada beberapa sisi jalan.

Baca: Melawan saat Hendak Diperkosa, Wanita Ini Gigit Testis Tetangganya Dua Kali Sampai Putus

FOTO: Ilustrasi (Unsplash - Alwin Kroon @alwinkroon)

-

Artikel ini telah tayang di serambinews.com dengan judul Atap Mobil Remuk Terkena Alat Berat, Pemadam Kebakaran Ikut Membantu, Begini Kejadiannya

(TRIBUNNEWSWIKI.COM/Serambi)



Penulis: Dinar Fitra Maghiszha
Editor: Archieva Prisyta

Berita Populer