Sesuai jadwal, tayangan program Belajar dari rumah di TVRI untuk SD Kelas 1-3 akan tayang pukul 08.30-09.00 WIB.
Nantinya, setelah selesai pemaparan materi dalam setiap segmennya, akan muncul pertanyaan yang harus dijawab oleh siswa-siswa kelas 1-3 SD.
Setelah menyaksikan tayangan Belajar dari Rumah di TVRI tentang Sahabat Pelangi: Ayo Memancing, siswa-siswi kelas 1-3 SD juga diharapkan mampu mengembangkan kompetensi literasi, yakni:
(1) Menyimak dan merespon teks berbagai mata pelajaran
(2) Mengekspresikan pandangan dan opini
(3) Menyusun teks tertulis.
Baca: KUNCI JAWABAN Belajar dari Rumah TVRI untuk SD Kelas 1-3, Kamis (17/9/2020): Mengenal Nama Hari
Berikut soal dan jawaban Belajar dari Rumah di TVRI untuk kelas 1-3 SD, Jumat (18/9/2020) tentang Asal Usul Rawapening dan Banjarmasin.
Perilaku baik apa yang dapat kamu tiru dari cerita Asal-usul Rawa Pening?
Tuliskan akibat-akibat buruk dari perebutan kekuasaan di Kerajaan Daha!
Perilaku baik yang bisa kita tiru adalah sikap untuk bersedia menolong orang yang sedang dalam kesusahan tanpa memandang status dan latar belakangnya.
Hal itu ditunjukkan oleh si anak dalam cerita yang bersedia menolong warga desa untuk menyembuhkan penyakit mereka tanpa minta imbalan.
Hal yang sama juga ditunjukkan oleh karakter nenek yang bersedia membantu si anak yang sedang kelaparan dengan memberinya makan.
Baca: Soal dan Jawaban Belajar dari Rumah di TVRI (17/9) Kelas 1-3 SD: Nama Hari, Bulan, dan Membaca Waktu
Akibat dari perebutan kekuasaan di Kerajaan Daha yang tak kunjung berakhir, mengakibatkan rakyat Daha hidup dalam kemiskinan dan kelaparan.
Berikut hal yang dapat dilakukan orang tua untuk membantu meningkatkan kompetensi literasi anak dari melihat tayangan:
Kurang lebih 10 menit sebelum program ditayangkan, orang tua mengajak anak duduk bersama dengan sikap rileks dan menjelaskan sekilas tentang lamanya tayangan dan aktivitas yang akan dilakukan dengan anak saat dan/atau sesudah menyaksikan tayangan tersebut.
Anak juga menyiapkan alat tulis.
Baca: Soal dan Jawaban Belajar dari Rumah di TVRI 16 September 2020, Kelas 4-6 SD: Profesi dan Jenis Usaha
Dampingi anak ketika sedang menyimak tayangan, kemudian minta anak untuk mengkomunikasikan ide, gagasan, maupun perasaan sendiri, baik lisan maupun tertulis, dari tayangan tersebut.
Selanjutnya, orang tua perlu mendengarkan, membaca apa yang disampaikan anak, dan memberi umpan balik berupa tanya jawab, diskusi dan pujian.
Lakukan diskusi dengan anak terkait hasil tulisannya.
Perhatikan tema, topik, gagasan, atau ide yang dirasa belum pas dan beri waktu kepada anak untuk mengemukaan pendapatnya dan memperbaiki tulisannya.
Jika orang tua mengalami kesulitan, bisa diskusi bersama keluarga dan guru.
Mintalah anak untuk membacakan hasil tulisannya.
Perhatikan cara duduk, jarak dari buku ke mata, posisi sikap yang baik, dan intonasi pembacaan. Selanjutnya, bersama-sama orang tua dan anak menyimpulkan bacaan.
Baca: Cara Daftar Beasiswa DataPrint 2020 untuk Pelajar SMP hingga Mahasiswa, Tersedia 500 Kuota Beasiswa
- 08.00 – 08.30 : Sayangi Lingkungan (PAUD)
- 08.30 – 09.00 : Asal Usul Rawapening dan Banjarmasin (SD Kelas 1-3)
- 09.00 – 09.30 : Pembagian Pecahan dan Desimal (SD Kelas 4-6)
- 09.30 – 10.00 : Mahaguru Merapi (SMP)
- 10.00 – 10.05 : Bahasa Inggris : Kapankah Aku Memulai?
- 10.05 – 10.30 : Vokasi Kini: Di Balik Industri Mode dan Mebel (SMA/SMK)
- 10.30 – 11.00 : Pembelajaran Anak Berkebutuhan Khusus (Keluarga Indonesia)