Politeknik Muhammadiyah Magelang

Penulis: Amy Happy Setyawan
Editor: Ekarista Rahmawati Putri
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Politeknik Muhammadiyah Magelang


Daftar Isi


  • Informasi


TRIBUNNEWSWIKI.COM – Politeknik Muhammadiyah Magelang merupakan Perguruan Tinggi Vokasi swasta yang ada di Kabupaten Magelang.

Politeknik Muhammadiyah Magelang didirikan pada tahun 1993 berdasarkan SK Mendikbud No. 56/D/O.1993 Tanggal 1 Mei 1993.

Politeknik Muhammadiyah Magelang saat ini memiliki tiga program studi.

Ketiga program studi tersebut yaitu D3 Agribisnis Perikanan, D3 Teknik Lingkungan Industri, D3 Administrasi Perkantoran dan Bisnis.

Seluruh program studi tersebut telah terakreditasi oleh BAN- PT (Badan Akreditasi Nasional – Perguruan Tinggi).

Sedangkan untuk persentase desain pembelajaran di Politeknik Muhammadiyah Magelang adalah 60% praktek dan 40% teori. (1)

Baca: Universitas Ivet

  • Visi Misi


Visi

Menjadi perguruan tinggi vokasi yang unggul, islami dan berdaya saing tahun 2040

Misi

  • Menyelenggarakan pendidikan, pembelajaran dan bimbingan secara efektif untuk menghasilkan Ahli Madya Administrasi Perkantoran, Teknik Lingkungan dan Budidaya Perikanan Air Tawar yang berkualitas, unggul, mandiri dan berkepribadian serta memiliki jiwa wirausaha.
  • Melaksanakan penelitian dan pengembangan keilmuan dibidang Administrasi Perkantoran, Teknik Lingkungan dan Budidaya Perikanan Air Tawar.
  • Melaksanakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang bermanfaat sesuai dengan bidang keilmuan. (2)

Baca: Universitas Muhammadiyah Magelang (UMMgl)

  • Akademik


Program studi

  • Administrasi Perkantoran/ Sekretari
  • Budidaya Perikanan
  • Teknik Lingkungan (3)

(Tribunnewswiki.com/Ami Heppy)



Nama Politeknik Muhammadiyah Magelang


Alamat Jl. Tentara Pelajar No. 12 Desa Tamanagung, Muntilan, Kabupaten Magelang.


Telepon (0293) 587151


Fax (0293) 587151


Email politeknikmm@gmail.com


Website www.pmm.ac.id


Sumber :


1. pmm.ac.id
2. pmm.ac.id
3. pmm.ac.id


Penulis: Amy Happy Setyawan
Editor: Ekarista Rahmawati Putri

Berita Populer