Tak Pernah Berhasil Mencintai Diri Sendiri? Kenali 3 Hambatan Ini dan 5 Cara Mengatasinya

Penulis: Dinar Fitra Maghiszha
Editor: Archieva Prisyta
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi

TRIBUNNEWSWIKI.COM - Mencintai diri sendiri adalah tahap awal untuk membuat kehidupan anda lebih bahagia.

Sebelum anda menyayangi orang lain dan lingkungan sekitar, mulailah terlebih dahulu menyukai diri sendiri.

Dirangkum dari ThoughtCatalog.com, terdapat 3 hambatan yang dapat ditemui seseorang saat akan mencintai dirinya sendiri, yakni sebagai berikut:

Baca: Belajar Makna Self Partnered dari Emma Watson, Menjadi Lajang Tanpa Rasa Takut

  • Menunggu Momentum
Ilustrasi - (Pixabay)

Tidak perlu menunggu sesuatu berjalan dengan baik baru anda mencintai diri anda sendiri.

Berhentilah menunggu sampai berat badanmu turun agar kalian bisa mencintai diri kalian.

Berhenti menunggu rambut kalian tumbuh panjang.

Berhenti menunggu sampai memakai baju yang keren.

Berhenti menunggu hingga seseorang mencintaimu.

Berhentilah menunggu sampai kalian tumbuh menua.

Cintailah diri kalian sekarang karena kalian pantas melakukannya.

Cara menjalin hubungan dengan diri sendiri adalah cerminan bagi semua hubungan yang kalian buat dengan orang lain.

Baca: Masih Dianggap Sebelah Mata saat Lajang? Yuk, Kenali Konsep Berpasangan dengan Diri Sendiri

  • Menyerah pada Keadaan
ILUSTRASI (Pixabay)

Saat kamu tidak mau mencintai dirimu sendiri, maka kamu akan membiarkan orang lain memperlakukanmu dengan buruk.

Hal tersebut terjadi karena kamu sering berpikir kalau kamu tidak pantas untuk mendapatkan hal yang lebih baik yang kemudian membuatmu menerima segala perlakukan dari pasanganmu.

Saat anda tidak pernah mencintai diri anda, maka cermin hanya akan menjadi medium kesenangan sesaat atas semua rasa takut yang kalian simpan di publik.

Kendati berulang kali kalian telah berusaha mengubah diri, itu tidak pernah cukup menurut kalian.

Hal tersebut terjadi karena kalian selalu merasa tidak bahagia saat menemukan sesuatu.

Selalu merasa ada yang kurang.

  • Merasa Tidak Pantas
Ilustrasi (Pixabay)

Ketika kalian tidak mencintai diri kalian, maka selalu ada saja pikiran yang memberi tahu bahwa kalian itu tidak pantas dicintai.

Pikiran tersebut memberi tahu kalau kalian jelek, gendut, dan bodoh.

Pikiran tersebut akan selalu merendahkan kalian pada apa pun kesalahan yang kalian perbuat.

Ketika kalian tidak mencintai diri kalian sendiri, maka kalian tidak pernah bisa nyaman dengan ruang anda sendiri.

Di sini, kalian akan mengisinya dengan orang-orang yang tidak mendorong kalian untuk mencintai diri kalian sendiri, melainkan justru memperlebar jarak agar jauh dengan diri sendiri.

Mencintai diri sendiri adalah sebaik-baik cinta itu sendiri.

Karena hal tersebut benar-benar dapat menjamin kebahagiaan kalian.

Orang-orang datang dan pergi di kehidupan anda, sedangkan kamu selalu ditinggalkan dengan dirimu sendiri.

Hidup terlalu pendek untuk habiskan waktu membenci atau tidak puas dengan diri sendiri.

Itu akan selalu membuat diri kamu kecewa terhadap sesuatu.

Mungkin sebagian dari kita terasa lebih sulit mencintai orang lain daripada diri kalian sendiri karena sudah tahu segalanya tentang kita.

Kita tahu keburukan, kelemahan, dan kesalahan kita.

Namun, terlepas dari itu semua, kalian pantas mendapatkan cinta yang datang dari dalam diri kalian sendiri. 

Baca: Lirik Lagu Si Lemah - RAN feat. Hindia yang Baru Rilis, Upaya untuk Dapat Mencintai Diri Sendiri

Ketiga hambatan tersebut dapat diatasi dengan langkah-langkah sederhana dan kecil sebagai cara mencintai diri sendiri.

Mencintai diri sendiri bukanlah hal yang merepotkan.

Kalian dapat mencintai diri sendiri dengan berbagai cara dengan kebiasaan sehat berikut ini:

  • Berolahraga
Ilustrasi penggunaan masker saat berolahraga di luar rumah (Kompas.com)

Olahraga membuat kita semakin peduli dengan tubuh kita.

Kepedulian terhadap tubuh kita membuat cinta terhadap diri sendiri semakin kuat.

Memulai olahraga dilakukan dengan cara meluangkan waktu ti

Bagaimana mau memulai mencintai diri sendiri jika tubuh kita saja diabaikan dan jauh dari kata sehat.

Entah itu mendaftar keanggotaan sebuah gym atau berolahraga di rumah, seperti yoga atau meditasi.

Tubuh yang bugar pun dapat menjadi awal yang baik untuk mulai mencintai diri sendiri.

Baca: 6 Rekomendasi Drama Korea di Netflix yang Mengajarkan Kita untuk Mencintai Diri Sendiri

  • Meluangkan waktu tanpa gawai elektronik
Ilustrasi (entrepreneur.com)

Cara ini kemungkinan besar efektif agar Anda dapat mencari tahu apa yang dapat dilakukan tanpa harus melibatkan gawai Anda.

Berikan waktu kepada diri Anda sendiri untuk beristirahat dari menatap layar ponsel atau laptop.

Hal ini dimaksudkan agar Anda berhenti sesaat dari aktivitas yang menguras pikiran, entah itu karena pekerjaan atau lingkungan sosial, sehingga dapat mengeksplor dan mencintai diri sendiri.

  • Menyediakan waktu untuk diri sendiri
Ilustrasi (pixabay.com)

Orang yang mencintai dirinya sendiri pasti tahu kapan meluangkan waktu dan mengembangkan dirinya sendiri.

Walaupun sulit dilakukan di antara kesibukan yang bersinggungan satu sama lain, cobalah meluangkan waktu sekitar 5 menit, entah itu pada saat mandi, bepergian ke kantor, atau makan siang.

Nah, berikut cara-cara yang dapat dilakukan ketika sedang sendirian untuk lebih mencintai diri sendiri.

  1. Baca buku
  2. Meneruskan hobi
  3. Main teka teki silang atau sudoku
  4. Menulis buku harian atau jurnal
  • Membereskan kamar
Ilustrasi kamar tidur (IDEA Grid)

Membersihkan kamar salah satunya bisa jadi cara untuk mencintai diri sendiri lewat penataan kamar.

Biasanya, menata kamar dan isi lemari membuat suasana baru sehingga Anda lebih semangat.

Salah satunya adalah memilah barang yang jarang dipakai sehingga bisa didonasikan, seperti sepatu, pakaian, atau barang-barang yang sudah tidak difungsikan.

Baca: 11 Tanda Orang Miliki EQ Lemah, dari Pendendam hingga Tidak Mengenali Diri Sendiri, Cek Diri Kalian!

  • Meluapkan isi hati
Ilustrasi (Pixabay)

Jika anda sedang mengalami sebuah kejadian yang memicu kesedihan, kemarahan, atau kebahagiaan.

Jangan ditahan, meluapkan emosi menjadi salah satu cara untuk melepaskan penderitaan yang tertahan di diri Anda, entah itu dengan menulis atau media apapun yang membuat Anda nyaman.

Oleh karena itu, cobalah untuk tidak menahan untuk mengeluarkan isi hati, sehingga perasaan cinta terhadap diri sendiri pun bertambah karena terlepas dari perasaan bersalah yang tak mampu mengungkapkan sebuah emosi yang begitu mencekik diri Anda.

Banyak cara yang dapat dilakukan untuk mencintai diri kita sendiri.

Hal yang perlu diingat adalah mencintai diri anda bukanlah sikap egois, melainkan sebuah bentuk bahwa anda mencintai diri sendiri, agar tahu bagaimana menyayangi orang lain dengan baik dan benar.

(TRIBUNNEWSWIKI.COM/Dinar Fitra Maghiszha)



Penulis: Dinar Fitra Maghiszha
Editor: Archieva Prisyta
BERITA TERKAIT

Berita Populer