Pemalsuan Label SNI, Lembaga Kajian Strategis Kepolisian Indonesia Minta Aparat Segera Usut Tuntas

Penulis: Dinar Fitra Maghiszha
Editor: Natalia Bulan Retno Palupi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

FOTO: Ilustrasi Palu Hakim

TRIBUNNEWSWIKI.COM - Kasus pemalsuan label SNI sampai saat ini belum ada kabar lanjutan.

Inilah yang membuat Lembaga Kajian Strategis Kepolisian Indonesia (Lemkapi) meminta Polda Metro Jaya segera mengusut tuntas kasus pemalsuan label SNI.

Kasus pemalsuan label SNI tersebut ditengarai tela merugikan negara hingga Rp 2,7 triliun.

Laporan kasus pemalsuan label SNI produk besi siku itu telah dilakukan pada Juni 2020.

"Siapa yang melanggar hukum harus diproses agar ada kepastian hukum," kata Direktur Eksekutif Lemkapi Edi Hasibuan dalam keterangannya, Rabu (19/8/2020).

Menurut Edi, kasus pemalsuan label SNI ini tidak boleh dibiarkan mangkrak.

Baca: Rentan Dipalsukan, Berikut Cara Mengecek Keaslian Uang Peringatan Kemerdekaan Pecahan Rp75.000

Kasus pemalsuan label SNI tersebut ditengarai tela merugikan negara hingga Rp 2,7 triliun.(tribun bali)

"Kami melihat kasus yang mangkrak tentu harus diproses. Ini penting dalam sebuah negara, dibutuhkan adanya kepastian hukum agar semua tertib," ujar dia.

Polda Metro Jaya memang telah menetapkan dua orang tersangka dalam kasus ini.

Namun, Edi menilai orang yang diduga sebagai pelaku utamanya masih menghirup udara bebas.

Baca: Terpidana Kasus Korupsi Hambalang, M Nazaruddin Bebas Murni dari Bapas Bandung

"Kasusnya pun terkesan mengambang. Hanya pekerja lapangan seperti pemasang label SNI yang menjalani proses hukum," tutur Edi.

Sebelumnya, sejumlah advokat juga telah melaporkan tiga perusahaan yang diduga memalsukan label SNI pada produk besi siku.

Baca: Kapolri Idham Azis Beri Ancaman ke Jajaran yang Berani Korupsi: Kembalikan atau Kau Saya Pidanakan!

Perusahaan-perusahaan itu diduga mengimpor besi siku dari China dan Thailand.

Namun, sesampainya di Indonesia, identitasnya diganti menjadi SNI lokal.

-

Artikel ini telah tayang di Tribunjakarta.com dengan judul Kasus Pemalsuan Label SNI, Lemkapi Minta Polda Metro Jaya Kejar Pelaku Utama

(TRIBUNNEWSWIKI.COM/Tribun Jakarta)



Penulis: Dinar Fitra Maghiszha
Editor: Natalia Bulan Retno Palupi

Berita Populer