Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Madani Balikpapan (STIE Madani Balikpapan)

Penulis: Haris Chaebar
Editor: Putradi Pamungkas
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Madani Balikpapan


Daftar Isi


  • Informasi Awal


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Madani Balikpapan atau STIE Madani Balikpapan adalah sebuah institusi pendidikan berbentuk Perguruan Tinggi Swasta (PTS) yang terletak di Kota Balikpapan, Kalimantan Timur.

Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Madani Balikpapan berdiri pada 1987.

Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Madani Balikpapan saat ini dipimpin oleh Ketua bernama Dr. I Gusti Putu Darya, M.M.

Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Madani Balikpapan beralamat di Jl. Kapten Piere Tendean No.60, Gunungsari Ilir, Kec. Balikpapan Tengah, Kota Balikpapan, Kalimantan Timur 76121, Indonesia.

Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Madani Balikpapan berada di bawah Yayasan Abdi Masyarakat Madani (YAMM).

  • Sejarah


Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi MADANI merupakan wujud perubahan status dari Akademi Akuntansi Balikpapan (AAB) yang berdiri pada tahun 1995 dengan hanya satu program studi yaitu Akuntansi untuk jenjang Diploma Tiga (D-3) sesuai dengan S.K. DIKTI Nomor : 042/D/0/1995 Tanggal 16 Mei 1995 dan diperbaharui melalui S.K. Nomor : 839/D/T/2008 Tanggal 13 Maret 2008.

Sejalan dengan permintaan akan tenaga akuntansi tingkat pemula/pratama, maka pada tahun 1998 dibuka pula jenjang Diploma Satu (D-1) berdasarkan S.K. DIKTI Nomor : 105/DIKTI/Kep/1998 Tanggal 1 April 1998. Kedua program tersebut dibuka untuk kelas pagi dan kelas malam.

ketua yayasanBerdasarkan penilaian dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) dengan surat Nomor : 607/Ak-VI/Dpl-III-010/AAPAKT/IX/2006 Tanggal 1 September 2006 Akademi Akuntansi Balikpapan saat itu mendapat “AKREDITASI B” untuk program Diploma Tiga (D-3) dan sekaligus mengukuhkan diri sebagai Kampus Pertama Ter-AKREDITASI “B” di Balikpapan.

Dari predikat tersebut tentu saja banyak perusahaan swasta/instansi pemerintah yang lebih memprioritaskan lulusan dari Akademi Akuntansi Balikpapan.

Selanjutnya dengan ijin penyelenggaraan berdasarkan S.K. Mendiknas Republik Indonesia Nomor : 266/D/O/2008 Tanggal 31 Desember 2008 status Akademi Akuntansi Balikpapan (AAB) ditingkatkan menjadi Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) MADANI Balikpapan.

Melalui surat Koordinator Perguruan Tinggi Swasta Wilayah XI telah dilakukan perpanjangan ijin program studi masing-masing :

Program Studi Diploma 3 (D-3) Akuntansi berdasarkan surat nomor : 7077/D/T/K-XI/2011 tanggal 19 Mei 2011 yang berlaku sampai dengan 31 Desember 2013.

Program Studi Strata 1 (S-1) Akuntansi berdasarkan surat nomor : 7427/D/T/K-XI/2011 tanggal 18 Juni 2011 yang berlaku sampai dengan 31 Desember 2014.

Program Studi Strata 1 (S-1) Manajemen berdasarkan surat nomor : 7428/D/T/K-XI/2011 tanggal 18 Juni 2011 yang berlaku sampai dengan 31 Desember 2014.

STIE MADANI Balikpapan berada di bawah naungan Yayasan Abdi Masyarakat Madani (YAMM). Pengelolaan STIE MADANI dilaksanakan oleh Badan Pelaksana Harian (BPH) dan Ketua STIE MADANI yang diangkat oleh Yayasan. Dalam melaksanakan tugasnya, Ketua STIE MADANI dibantu oleh Pembantu Ketua, Ketua Jurusan, Unit Pelaksana Teknis.

Saat ini STIE MADANI Balikpapan telah menyelenggarakan 3 (tiga) jenjang pendidikan yaitu :

Jenjang Pendidikan Strata Satu (S-1) dengan dua Program Studi :

a.Program Studi Akuntansi

b.Program Studi Manajemen.

Jenjang Pendidikan Diploma Tiga (D-3) dengan satu Program Studi yaitu Program Studi Akuntansi dengan status Terakreditasi.

Baca: Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi LMII Medan (STIE LMII Medan)

Gedung STIE Madani Balikpapan. (infopmbindonesia)

  • Visi dan Misi


Visi Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Madani Balikpapan :

“Menjadi Perguruan Tinggi Ekonomi dan Bisnis Terbaik bidang Kewirausahaan yang dilandasi iman dan taqwa. (IMTAQ)”

Misi Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Madani Balikpapan :

  1. Menumbuhkan motivasi mahasiswa untuk mampu bersaing serta memilikisemangat pantang mundur dalam mencapai tujuan dengan cara yangbertanggung jawab.
  2. Mampu melaksanakan penelitian dan pengabdian masyarakat. Menghasilkan lulusan yang mandiri dan berjiwa entrepreneurship.

Tujuan Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Madani Balikpapan :

“Mempersiapkan mahasiswa menjadi warga negara yang beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berjiwa Pancasila, memiliki integritas pribadi yang tinggi, terbuka dan tanggap terhadap perubahan dan kemajuan ilmu pengetahuan, teknologi dan masalah yang dihadapi masyarakat khususnya yang berkaitan dengan bidang akuntansi.”

  • Program Studi


Berikut program studi di Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Madani Balikpapan :

Sarjana (S1) :

  • Manajemen
  • Akuntansi
  • D3 Akuntansi

  • Organisasi


Struktur organisasi Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Madani Balikpapan :

Pimpinan Sekolah Tinggi

Ketua : Dr. I Gusti Putu Darya, M.M.

  • Kontak


Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Madani Balikpapan :

Jl. Kapten Piere Tendean No.60, Gunungsari Ilir, Kec. Balikpapan Tengah, Kota Balikpapan, Kalimantan Timur 76121, Indonesia

Telepon : 0542-423305 – 424832

Email : info@stiemadani.ac.id

Informasi pendaftaran mahasiswa baru Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Madani Balikpapan

(Tribunnewswiki.com/Ris)



Nama Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Madani Balikpapan


Alamat Jl. Kapten Piere Tendean No.60, Gunungsari Ilir, Kec. Balikpapan Tengah, Kota Balikpapan, Kalimantan Timur 76121, Indonesia


Google Map google.com/maps/place/Stie+Madani


Situs stiemadani.ac.id


Ketua Dr. I Gusti Putu Darya, M.M.


Sumber :


1. stiemadani.ac.id


Penulis: Haris Chaebar
Editor: Putradi Pamungkas
BERITA TERKAIT

Berita Populer