Informasi Awal
TRIBUNNEWSWIKI.COM - Universitas Kapuas Sintang merupakan perguruan tinggi swasta yang berdiri pada tahun 1992.
Universitas Kapuas Sintang berada di Kota Sintang.
Universitas Kapuas Sintang memiliki empat fakultas. (1)
Di antaranya, FISIP, Pertanian, FKIP, dan Fakultas Hukum,
Universitas Kapuas Sintang memiliki jumlah mahasiswa hingga tahun 2015 berjumlah 3017 orang dengan dosen tetap berjumlah 97 orang, serta alumni 3116 orang.
Baca: Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al Banjari
Visi dan Misi
Terwujudnya Sumber Daya Manusia yang berkualitas dan bermoral di Kalimatan Barat bagian Timur (Kapuas Raya) khususnya dan Indonesia Umumnya.
1. Menyelenggarakan pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat dengan baik.
2. Menghasilkan lulusan yang mampu mengikuti dan mengembangkan ilmu pengetahuan, teknologi, dan seni.
3. Mengembangkan daerah hulu/pedalam Kalimatan Barat.
Baca: Universitas Klabat
Fakultas
1. Fakultas Ilmu Administrasi
2. Fakultas Pertanian
3. Fakultas Hukum
4. Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan