Baim Wong berniat membantu pengobatan anak Denada, Aisha sebelumnya Shakira Aurum, yang sedang menjalani pengobatan di Singapura.
Diketahui anak Denada mengidap Leukemia.
Dibutuhkan biaya tak sedikit untuk pengobatan Aisha.
Bahkan Denada juga sampai menjual apartemennya.
Baca: Nikita Mirzani Bongkar Kejadian Sebenarnya Antara Dirinya dan Baim Wong: Bukan Masalah Giveaway
Baca: Perang Sindiran Nikita Mirzani dan Baim Wong, Suami Paula Verhoeven Unggah Foto dengan Caption Ini
Melihat keadaan tersebut, suami Paula Verhoeven ini mengulurkan bantuan senilai Rp100 Juta pada Denada.
Namun, Denada justru menolak bantuan tersebut.
Melalui kanal YouTube-nya, Denada memberikan alasan mengapa dirinya menolak bantuan tersebut.
Dikutip Tribunnewswiki dari kanal Denada Official, Minggu (19/7/2020), dia mengungkapkan jika dirinya tahu jika Baim mencari dirinya.
Denada melanjutkan, uang Rp100 juta yang diberikan Baim tersebut diberikan untuk membayar biaya pengobatan anaknya.
Bahkan, Denada juga mendoakan Baim atas niat baiknya tersebut.
“Aku dikasih tahu kalau Baim itu nyariin aku, aku tahu banget dia nyarin aku, aku dengar beberapa kali (dari teman), aku tahu dia berusaha menemui aku,” tutur Denada.
Baca: Demi Bertemu Baim Wong, Pria Asal Klaten Nekat ke Jakarta Naik Ontel Habiskan 5 Hari Perjalanan
“Dia mau menyampaikan, dia bilangnya bahasanya menyampaikan amanat bantuan berupa uang untuk Aisha dan jumlahnya enggak main-main, Rp 100 juta,” lanjut ibu satu anak ini.
Denada menolak bantuan Baim tersebut, dia menyampaikan dirinya tidak sampai hati menerima uang itu.
“Tapi jujur aku enggak bisa terima uang 100 juta itu dan tidak sampai hatiku menerima uang itu. Semenjak Aisyah di diagnosa leukemia, aku banyak berhubungan dengan orangtua yang anaknya sedang menjalani kemoterapi atau menjalani treatment penyakit lain,” kata Denada
Penyanyi wanita ini pun juga mengatakan, masih banyak keluarga yang membutuhkan uluran tangan dibanding dia sendiri.
Baca: Dituduh Netizen Sindir Baim Wong, Nikita Mirzani Beri Klarifikasi Pedas: Yang Merasa Berarti Setan
“Gila ya ternyata banyak orang-orang yang harus menjalani perjuangan jauh lebih complicated yang jauh lebih berat dibandingkan kami,” tutur dia
Dia memikirkan nasib anak-anak yang juga sama dengan putrinya, namun tidak mendapatkan pengobatan yang memadai.
Denada bersukur Aisha bisa kemoterapi dengan lancar dan obat selalu tersedia.
“Dan ternyata di Indonesia banyak anak-anak penderita kanker yang saat ini kesulitan untuk bisa dapat obat kanker karena stocknya enggak ada atau ada stock-nya tapi enggak bisa beli,” katanya.
Denada menolak tawaran bantuan tersebut bukan karena tidak menghargainya,
Namun, dia merasa tidak enak hati menerima uang Rp100 tersebut ketika masih banyak yang lebih membutuhkan dari padadirinya sendiri.
“Jadi aku bilang sama Baim, banyak sekali orang-orang yang sekarang ini lebih membutuhkan uang itu dibanding aku,” tandas Denada.
Artikel ini telah tayang di Tribunnewsmaker.com dengan judul Butuh Biaya untuk Pengobatan Aisha, Denada Tolak Bantuan Rp 100 Juta dari Baim Wong, Ini Alasannya