Satu di antaranya adalah mengenai hubungan korban dan pelaku.
Bahkan Polres Metro Jakarta Utara telah menetapkan tersangka dari kasus ini.
Dari dua eks pegawai yang diamankan yakni DD dan KH, yang menjadi tersangka ialah DD.
"Pada saat kami melakukan penyidikan, kemudian kami menduga bahwa ada tersangka yang harus bertanggung jawab terhadap viralnya video tersebut. Yakni tersangka DD, umur 22 tahun," kata Kapolres Metro Jakarta Utara Kombes Budhi Herdi Susianto dalam konferensi pers di Mapolres Metro Jakarta Utara, Jumat (3/7/2020).
Dalam kasus ini, DD berperan sebagai orang yang merekam aksi temannya KH yang mengintip belahan payudara pengunjung lewat rekaman CCTV.
Saat KH tengah membesarkan gambar di kamera CCTV yang menyorot belahan payudara pengunjung, DD mengeluarkan ponselnya dan merekam aksi rekannya tersebut.
Baca: Viral Oknum PNS Selingkuh dengan Pegawai Minimarket, Video Mesum Keduanya Dikirim Ke Istri Sah
Setelahnya, DD kemudian mengupload rekaman tersebut ke media sosialnya.
"DD ini berperan membuat dan mengupload ke dalam media sosialnya dia, yang kemudian viral," ucap Budhi.
Polisi kemudian menjerat DD dengan pasal 45 ayat 1 juncto pasal 27 ayat 1 UU nomor 19 tahun 2016 tentang perubahan atas UU nomor 1 tahun 2008 tentang informasi dan transaksi elektronik.
Di sisi lain, KH masih berstatus sebagai saksi lantaran dirinya dinilai tidak menyebarkan konten dari rekaman CCTV itu.
"Dibenarkan bahwa dia (KH) yang melakukan zoom terhadap CCTV tersebut," jelas Budhi.
"Dalam hal ini, kita berbicara yang membuat, kemudian yang mengupload itu adalah tersangka DD, sehingga sampai dengan saat ini untuk peran KH, statusnya masih sebagai saksi sambil menunggu proses penyidikan lebih lanjut," imbuh dia.
Dalam kasus ini, pelaku disangkakan melanggar pasal 45 Undang-undang Informasi dan Transaksi Elektronik atau Undang-undang nomor 11 tahun 2008.
"Ancaman hukumannya 6 tahun penjara," kata Yusri Yunus.
Sementara itu, korban adalah seorang pengunjung berinisial VA, yang pada Rabu (1/7/2020) lalu tengah menjadi pelanggan kedai kopi tersebut.
Diketahui, KH mengenal VA lantaran dirinya kerap kali melayani korban yang juga sering membeli kopi di Starbucks Sunter Mall.
Di sisi lain, teman-teman sesama karyawan di Starbucks juga akhirnya tahu bahwa lama kelamaan KH tengah mendekati VA untuk dijadikan sebagai kekasihnya.
Rekaman oknum pegawai Starbucks yang mengintip payudara pembeli lewat CCTV viral di media sosial.
Manajemen Starbucks langsung menindak tegas kasus ini.
Senior General Manager PR and Communications PT Sari Coffee Indonesia, Andrea Siahaan, mengatakan oknum tersebut sudah dipecat.
Ia juga mengatakan aksi tak terpuji itu memang tak pantas ditoleransi.
"Perilaku tersebut tidak dapat ditoleransi dan kami memastikan bahwa individu yang bersangkutan sudah tidak bekerja lagi bersama PT Sari Coffee Indonesia," kata Andrea dalam keterangan tertulis yang diterima Tribunnews.com, Kamis (2/7/2020) sore.
Kronologi
Baca: Viral Oknum PNS Selingkuh dengan Pegawai Minimarket, Video Mesum Keduanya Dikirim Ke Istri Sah
Sebelumnya, video itu sempat viral di media sosial.
Aksi tak pantas dari dua pegawai Starbucks tersebut terungkap dalam unggahan video akun Twitter @LisaAbet, Rabu (1/7/2020).
Pengunggah mengungkapkan melalui Twitternya video tersebut ia dapatkan dari unggahan Instagram temannya yang bekerja di Starbucks.
Ia pun tampak geram melihat aksi tersebut.
"Liat instastory temen yg kerja di St*rb*cks kok serem banget sih a**ng!
Gini ya emang kerjaan orang back office? Creepy banget woy takutt," tulisnya di Twitter.
Awalnya terlihat seorang pegawai Starbucks tengah memantau rekaman CCTV di back office.
Seorang temannya yang tengah merekamnya kemudian meminta supaya ia menunjukkan sebuah video dari tangkapan CCTV tersebut.
"Yang tadi dong, yang di depan dong," ujar perekam video.
Si pegawai itupun lantas menyorot payudara seorang pengunjung wanita berbaju putih.
Setelah itu, terdengar suara tawa dari si perekam video.
Unggahannya tersebut langsung menuai banyak respons dari warganet dan menjadi viral.
Hingga Kamis (2/7/2020) sore, unggahan tersebut telah dibagikan lebih dari 16 ribu orang dan disukai lebih dari 24 ribu orang.
Pihak Starbucks pun langsung menanggapi video yang beredar viral tersebut setelah diunggah ulang oleh akun Twitter @sitsnoe pada Rabu kemarin.
Keterangan Manajemen
Baca: Sempat Viral, Begini Tanggapan Ibu Kalsum yang Hendak Dipenjarakan Anaknya karena Masalah Motor
Senior General Manager PR and Communications PT Sari Coffee Indonesia, Andrea Siahaan pun menyayangkan tindakan pegawai Starbucks tersebut.
Menurutnya, aksi pelecehan yang dilakukan pegawai Starbucks itu telah membuat pihak PT Sari Coffee Indonesia merasa tak nyaman.
"Kami PT Sari Coffee Indonesia merasa sangat tidak nyaman setelah mengetahui adanya insiden di dalam area gerai kami yang harus disikapi secara serius," tutur Andrea.
Andrea memastikan kejadian itu tidak lagi terulang di gerai Starbucks.
Ia mengatakan, tindakan pegawai Starbucks yang viral tersebut bertentangan dengan norma yang dijunjung oleh PT Sari Coffee Indonesia.
"Perilaku tersebut di luar norma-norma yang sangat kami junjung, di mana kami menerapkan standar yang tinggi agar setiap pelanggan di seluruh gerai merasa nyaman dan aman," kata dia.
"Kami telah menindaklanjuti dan memastikan hal ini tidak akan terulang kembali," tambahnya.
Melalui akun Twitter resminya, Starbucks Indonesia menyampaikan permohonan maaf dan memastikan untuk segera menginvestigasi pelaku.
Sebagian artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul VIRAL Video Pegawai Starbucks Intip Payudara Pengunjung Lewat CCTV, Begini Nasibnya Sekarang