Sinopsis Film Hitman: Agent 47 Tayang Malam Ini Senin 18 Mei 2020 Pukul 22.00 WIB di GTV

Penulis: Archieva Nuzulia Prisyta Devi
Editor: Archieva Prisyta
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Hitman: Agent 47

TRIBUNNEWSWIKI.COM - Stasiun televisi GTV akan menayangkan film Hitman: Agent 47, Senin (18/5/2020).

Film ini akan tayang pada pukul 22.00 WIB.

Di bioskop, Hitman: Agent 47 tayang pada 21 Agustus 2015.

Baca: FILM - Hitman: Agent 47 (2015)

Hitman: Agent 47 merupakan film yang didasarkan pada videogame Hitman.

Film bergenre action thriller ini disutradarai oleh Aleksander Bach.

Hitman: Agent 47 tidak dibintangi lagi oleh Timothy Olyphant yang juga berperan dalam film Hitman sebelumnya. Untuk Hitman: Agent 47, diganti oleh Rupert Friend.

Pemeran lainnya termasuk Zachary Quinto, Hannah Ware, dan Emilio Rivera.

Film ini menuai banyak kritik karena visualnya dinilai kurang memadai.

Meskipun begitu, Hitman: Agent 47 masuk box office di berbagai negara.

Film Hitman: Agent 47 (2015) (Kolase/IMDb.com)

Budget pembuatan film ini adalah 35 juta Dolar AS.

Keuntungan yang didapatkan mencapai 82.3 juta dolar AS.

Berikut ini sinopsis lengkap film Hitman: Agent 47:

Hitman: Agent 47 menceritakan tentang seorang pembunuh dengan nama kode Agent 47.

Agent 47 tergabung dalam sebuah organisasi bernama International Contracts Agency (ICA).

ICA adalah organisasi independen rahasia non-pemerintah.

ICA memiliki misi untuk melenyapkan orang-orang penting tertentu diseluruh dunia.

Pendiri ICA adalah seorang ilmuwan genetika bernama Dr. Peter Litvenko.

Dr. Litvenko mampu memberikan kekuatan, kecepatan, ketepatan, stamina dan kepintaran berpikir pada agen-agen mereka.

Baca: FILM - Red Riding Hood (2011)

Agen yang dibawahi ICA diberikan kode barcode dan tato nomor pada masing-masing leher belakang.

Mereka juga dilatih secara khusus agar tidak memiliki rasa empati, cinta, sakit, bersalah dan takut.

Hal itu dilakukan agar para agen dapat menyelesaikan misi-misi yang diberikan oleh ICA.

Ternyata pada akhirnya, Dr. Litvenko merasa bersalah.

Pasalnya, dari organisasi tersebut muncul banyak bahaya.

Dr. Litvenko pun memutuskan untuk melarikan diri bersama isteri dan anaknya, Katia.

Dirinya pun dianggap sebagai pengkhianat.

Hitman: Agent 47 (IMDb.com)

Saat melarikan diri, istri Dr. Litvenko terbunuh.

Dirinya juga terpisah dengan Katia

Bertahun-tahun berlalu, Katia telah dewasa.

Katia mengalami banyak keanehan di hidupnya.

Dirinya merasa selalu diikuti oleh seseorang.

Katia bertemu dengan pemuda yang mengaku bernama John Smith.

John Smith bekerja pada sebuah organisasi bernama The Syndicate.

John pun berjanji akan menolong Katia.

Dalam perjalanan mencari ayahnya, Katia diburu oleh Agen 47.

Ternyata Katia juga merupakan Agen seperti Agen 47.

Agen 47 pun sepakat membantu Katia mencari Ayahnya.

Perjalanan itu pun membuka rahasia masa lalu Katia dan Ayahnya.

Baca: Sinopsis Chak De India Tayang di ANTV Siang Ini Minggu 17 Mei 2020 Pukul 11.30 WIB

Berikut ini daftar pemeran film Hitman: Agent 47:

Rupert Friend sebagai Agent 47/Agent 48

Jesse Hergt sebagai Agent 47 muda

Hannah Ware sebagai Katia van Dees, Agent 90 (quatre-vingt-dix)

Helena Pieske sebagai Katia muda.

Zachary Quinto sebagai John Smith.

Ciarán Hinds sebagai Dr. Piotr Aaron Litvenko.

Johannes Suhm sebagai Dr. Aaron Litvenko muda

Thomas Kretschmann sebagai Antoine Le Clerq.

Angelababy sebagai Diana Burnwood

Dan Bakkedahl sebagai Sanders.

Emilio Rivera sebagai Fabian

Jürgen Prochnow sebagai Tobias

Rolf Kanies sebagai Dr. Albert Delriego / The Hunter

Jerry Hoffmann sebagai Franco

(TribunnewsWiki/cva)



Penulis: Archieva Nuzulia Prisyta Devi
Editor: Archieva Prisyta
BERITA TERKAIT

Berita Populer