Spoiler Drama The World of The Married Episode 13 Rilis Jumat 8 Mei 2020: Sun Wo dan Tae Oh Balikan?

Penulis: Abdurrahman Al Farid
Editor: Archieva Prisyta
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

The World of The Married

TRIBUNNEWSWIKI.COM - Berikut adalah spoiler drama Korea The World of the Married episode 13 dan 14.

Drama The World of the Married akan menayangkan episode terbarunya yakni 13 dan 14 pada Jumat (8/5/2020) dan Sabtu (9/5/2020).

Pada episode 12, drama The World of the Married meraih rating yang sangat tinggi dan mencetak rekor sebagai drama tv kabel dengan rating tertinggi.

Rating yang dicapai oleh The World of the Married episode 12 adalah rata-rata 24,33 persen secara nasional.

Angka itu mengalahkan rekor sebelumnya yang dicapai drama SKY Castle dengan angka 23,78 persen.

Baca: Link Download dan Streaming Drama Korea The World of the Married Episode 13 dan 14 Sub Indonesia

Baca: Terkenal dengan Cerita Pelakornya, Drakor The World of The Married Berhasil Ukir Sejarah Baru

Sebelumnya di episode 11, mengisahkan tentang Ji Sun Woo (Kim Hee Ae) yang akhirnya kembali bersama Lee Tae Oh (Park Hae Joon).

Saat itu Da Kyung (Han So Hee) mencoba untuk menghubungi Lee Tae Oh.

Namun Lee Tae Oh tak menjawab.

Lantas bagaimana kelanjutan episode 13 The World of the Married?

The World of The Married episode 13 baru akan tayang Jumat 8 Mei 2020 mendatang.

Dalam video preview tersebut tampak kegundahan Da Kyung yang mulai dicueki oleh Tae Oh.

Tampak juga Tae Oh kerap memarahi Da Kyung, mengenai hubungannya dengan Joon Young.

Joon Young ketahuan melakukan hal fatal, mencuri.

Sun Woo yang mengetahui hal ini semakin cemas akan keadaan Joon Young.

Apalagi ditambah dengan Joon Young yang selalu menolak Sun Woo, dan menjauhinya.

Dalam sesi terakhir preview drama korea yang judul aslinya A World of Married Couple ini digambarkan Sun Woo pamit.

Sepertinya ia bertanya kepada Tae Oh, apakah ia bisa membesarkan Joon Young tanpa dirinya.

Apa yang terjadi? Bagaimana kisah The World of the Married selanjutnya?

Berikut link nonton The World of the Married subtitle Indonesia:

Link >>>

Halaman
12


Penulis: Abdurrahman Al Farid
Editor: Archieva Prisyta
BERITA TERKAIT

Berita Populer