FILM - Saw III

Penulis: Ika Wahyuningsih
Editor: Archieva Prisyta
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Saw III


Daftar Isi


  • Informasi Awal


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Saw III merupakan film horor 2006 yang disutradarai oleh Darren Lynn Bousman.

Penulis skenario Saw III adalah Leigh Whannell dan James Wan.

Film ini adalah sekuel ketiga seri film Saw.

Film ini dibintangi oleh Tobin Bell, Shawnee Smith, Angus Macfadyen, Bahar Soomekh, Dina Meyer dan Donnie Wahlberg.

Kisah ini mengikuti Jeff, seorang pria, yang setelah putranya terbunuh oleh seorang pengemudi mabuk, menjalani serangkaian tes oleh Jigsaw untuk mencoba membuatnya melepaskan pembalasannya untuk pria yang membunuh putranya.

Sementara itu, John Kramer yang ditidurkan meminta muridnya Amanda Young menculik Dr. Lynn Denlon, yang bertugas menjaga John tetap hidup untuk satu tes terakhir sebelum dia meninggal.

Saw III dirilis di Amerika Serikat pada 27 Oktober 2006.

Film ini adalah besutan Lionsgate Films.

Saw III menghasilkan $ 80,2 juta di Amerika Serikat dan Kanada.

Ini adalah film terlaris tertinggi dari seri di pasar internasional dengan $ 84,6 juta dan film terlaris tertinggi di seri keseluruhan dengan $ 164,9 juta di seluruh dunia.

Film ini menerima beragam kritikan negatif dari para kritikus.

Saw III mendapatkan rating IMDb 6.2/10, sementara 28% dari Rotten Tomatoes. (1)(2)(3)

Baca: FILM - Saw 1 (2004)

Baca: Film - Saw II (2005)

  • Sinopsis


Saw III kembali menceritakan mengenai kekejaman Jigsaw (Tobin Bel).

Kali ini bersama pengikut barunya, Amanda (Shawnee Smith).

Amanda merupakan otak di belakang permainan Jigsaw yang kejam dan rumit yang telah membuat banyak orang ketakutan dan membuat polisi kebingungan.

Dia untuk sekali lagi bisa meloloskan diri dari pengejaran dan lenyap.

Suatu malam Dr. Lynn Denlon (Bahar Soomekh) merampungkan giliran kerjanya di rumah sakit, dia diculik dan dibawa ke suatu gudang yang tidak terpakai dimana disana dia bertemu dengan Jigsaw yang sedang tergolek di tempat tidur di ujung kematiannya.

Lynn diperintahkan untuk menolong Jigsaw dengan melakukan operasi darurat.

Untuk memaksanya melaksanakan operasi tersebut dia dipasangi kerah baju yang bisa meledak dan terhubung dengan monitor detak jantung sang Jigsaw.

Jadi, jika Jigsaw mati, dia ikut mati bersamanya.

Sedangkan suaminya, Jeff (Angus Macfadyen), ikut terlibat dalam salah satu permainan kejam Jigsaw.

Dia dihadapkan dengan serangkaian individu yang disiksa dengan banyak cara dan berhubungan langsung dengan kematian satu persatu anak laki-laki.

Menguji level kemanusiaannya, dia perlu memutuskan apakah harus lebih memilih membahayakan dirinya sendiri untuk menyelamatkan mereka.

Lynn dan Jeff tidak sadar jika mereka telah menjadi pion terakhir di atas papan catur keji sang Jigsaw.

Saling berpacu dengan batas waktu yang tidak lain adalah detak jantung Jigsaw sendiri, Lynn and Jeff berjuang untuk melalui tes-tes yang begitu kejam.

Tanpa sadar kalau Jigsaw punya rencana yang lebih besar untuk mereka berdua.

Kelebihan utama dari film ini yaitu metode penyiksaan yang begitu bervariasi, yang mana tidak perlu diragukan lagi akan menjadi suatu tekanan tersendiri bagi pembuat film untuk menjaganya tetap terbaik.

Akan tetapi, walau pada edisi ini menyajikan adegan-adegan yang cerdas dan tak terbantahkan lagi kejamnya seperti kunci yang terletak di dasar toples yang berisi cairan asam, namun belum mampu meninggalkan kesan kuat seperti yang ada di seri pertama dan kedua. (4)

  • Pemeran


Berikut adalah daftar pemain Saw III. (1)

  • Tobin Bell sebagai Jigsaw / John Kramer
  • Shawnee Smith sebagai Amanda Young
  • Angus Macfadyen sebagai Jeff
  • Bahar Soomekh sebagai Lynn Denlon
  • Donnie Wahlberg sebagai Eric Matthews
  • Dina Meyer sebagai Kerry
  • Leigh Whannell sebagai Adam
  • Mpho Koaho sebagai Tim
  • Barry Flatman sebagai Judge Halden
  • Lyriq Bent sebagai Rigg
  • J. LaRose sebagai Troy (as J Larose)
  • Debra McCabe sebagai Danica (as Debra Lynne McCabe)
  • Costas Mandylor sebagai Forensic Hoffman 
  • Betsy Russell sebagai Jill
  • Jane Luk sebagai Nurse - Emergency Room
  • Stefan Georgiou sebagai Dylan
  • Niamh Wilson sebagai Corbett
  • Alan Van Sprang sebagaiChris
  • Kim Roberts sebagai Deborah
  • Brian Paul sebagai Doctor #1
  • Zoe Heath sebagai Female Forensic
  • Billy Parrott sebagai Male Nurse
  • Dylan Trowbridge sebagai Paramedic
  • Franky G sebagai Xavier - Dead
  • Kelly Jones sebagai SWAT Member Pete
  • Vincent Rother sebagai SWAT Member Joe
  • Nicholas Kaegi sebagai Young Boy
  • Mark Poyser sebagai Gun Shot Victim (as Marc Poyser)
  • Timothy Burd sebagai Obi
  • Dan Sudek sebagai Aftermath Cop
  • Bill Vibert sebagai Cop

  • Poster


Poster (1)

Poster Saw III (IMDb)

  • Trailer


Berikut adalah trailer dari film Saw III (5)

(TRIBUNNEWSWIKI.COM/Kaka)



Nama Saw III


Sutradara Darren Lynn Bousman


Penulis Naskah Leigh Whannell dan James Wan


Genre Horror, Mystery & Suspense


Rating IMDb 6.2/10


Rating Rotten Tomatoes 28%


Sumber :


1. www.imdb.com/title/tt0489270/
2. www.rottentomatoes.com/m/saw_3
3. en.wikipedia.org
4. www.kapanlagi.com/film/internasional/saw-iii-jigsaw-kejam-kembali-meneror.html
5. TrailersPlaygroundHD


Penulis: Ika Wahyuningsih
Editor: Archieva Prisyta
BERITA TERKAIT

Berita Populer