Salat tarawih berjamaah yang biasanya dilakukan di Masjid, tahun ini dianjurkan untuk dilakukan di rumah saja.
Begitupun dengan kegiatan ramadan lainnya seperti sahur on the road, ngabuburit, hingga acara buka bersama.
Acara kajian yang biasa banyak digelar di masjid-masjid saat bulan ramadan kini juga tidak diadakan.
Meski begitu, kajian tetap bisa dilakukan meski hanya dari rumah.
Baca: Abdullah Gymnastiar (Aa Gym)
Baca: Lakukan Mandi Wajib Setelah Sahur, Sahkah Puasa Ramadhan Kita? Begini Penjelasan Ustaz Abdul Somad
Sejumlah ustaz ternama seperti Aa Gym atau Abdullah Gymnastiar hingga Ustaz Abdul Somad siap memberikan ilmunya di ramadan 1441 H kali ini.
Aa Gym dan Ustaz Dasad Latif akan tampil di Metro TV selama ramadan 2020 ini.
Kemudian Ustaz Abdul Somad akan tampil di TV One.
Berikut jadwal lengkap kajian bersama para ustaz ternama.
KH Abdullah Gymnastar atau Aa Gym akan mengisi tausiyah di Metro TV.
Seperti dilansir dari akun Instagram resmi Metro TV.
"Assalamualaikum semua..
Tema untuk Cermin Hati besok adalah "KEPOMPONG RAMADAN"
Kirimkan pertanyaan di kolom komentar sesuai dengan tema di atas ya.
Pertanyaan terpilih akan dibacakan secara live, dan akan mendapat kesempatan bertanya langsung ke @aagym.
Saksikan #CerminHatiAaGym dengan tema "KEPOMPONG RAMADAN" Besok, Jumat (24/4) LIVE pukul 16.30 WIB," tulis akun Metro TV.
Dilansir dari akun Instagram resmi Ustaz Abdul Somad, UAS akan mengisi beberapa program di TV One.
Berikut ini Jadwal Jam Tayang UAS Selama Ramadhan