Arti Penting Situs Batu Berak, Peninggalan Megalitik di Lampung: Nilai Sejarah dan Ilmu Pengetahuan

Editor: Ekarista Rahmawati Putri
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Situs Batu Berak - Arti Penting Situs Batu Berak, Peninggalan Megalitik di Lampung: Nilai Sejarah dan Ilmu Pengetahuan

TRIBUNNEWSWIKI.COM - Program Belajar dari Rumah di TVRI untuk jenjang SMP membahas tentang Situs Batu Berak pada Jumat (24/4/2020) di TVRI mulai pukul 09.30-10.00 WIB.

Kompetensi yang hendak dikembangkan dari pembelajaran materi Situs Batu Berak ini adalah mengenali informasi yang akurat dan berdasar fakta mengenai peninggalan bersejarah.

Dikutip dari TribunPontianak, situs Batu Berak merupakan satu di antara cagar budaya yang dilindungi di Indonesia dan terletak di Lampung.

Lokasi situs Batu Berak tepatnya berada di Pekon Purajaya, Kecamatan Kebon Tebu, Kabupaten Lampung Barat, Provinsi Lampung, 116 kilometer dari Kota Bandar Lampung.

Kemudian, oleh masyarakat sekitar, Situs Batu Berak ini disebut Situs Kebon Tebu.

Program Belajar dari Rumah TVRI - Apa itu situs Batu Berak? (/referensi.data.kemdikbud.go.id/)

Dilansir oleh Kebudayaan.kemdikbud.go.id, Situs Megalitik Batu Berak merupakan situs megalitik yang mengandung tinggalan arkeologis berupa manik-manik, fragmen tembikar, fragmen keramik asing, batu datar, dolmen (batu datar berkaki), menhir (batu tegak), dan batu umpak.

Salah satu hal yang menarik dari situs ini adalah posisi penempatan dolmen, menhir dan batuan lainnya membentuk garis lurus dari utara ke selatan.

Keunikan ini adalah salah satu justifikasi yang membuat situs ini sudah masuk pada kategori Cagar Budaya peringkat Nasional dengan nomor keputusan KM.12/PW.007/MKP.04.

Arti dari nama Batu Berak diambil dari bahasa Lampung setempat.

Baca: Soal dan Jawaban Materi Belajar dari Rumah untuk SMP di TVRI Jumat 24 April 2020: Situs Batu Berak

Kata Berak dalam bahasa Lampung setempat berarti sejajar, maka Batu Berak dapat diartikan sebagai Batu Sejajar.

Situs Batu Berak rupanya menyimpan nilai-nilai kebudayaan, nilai sejarah, ilmu pengetahuan dan juga nilai agama/religi.

Hal ini sempat dibahas dalam tulisan ilmiah Abid Lailata Naharo, Program Studi Magister Pendidikan Sejarah, Universitas Sebelas Maret Surakarta yang dibahas dalam Seminar Nasional Teknologi Pendidikan tahun 2017.

Dalam tulisannya, Abid menjabarkan beberapa nilai-nilai penting warisan budaya Batu Berak, di antaranya nilai ilmu pengetahuan, nilai sejarah, nilai pendidikan, nilai agama dan nilai kebudayaan dari situs Batu Berak.

Berikut arti pentingnya situs Batu Berak serta nilai pengetahuan dan sejarahnya, seperti dikutip dari jurnal yang telah dimuat di neliti.com:

Arti Penting Situs Batu Berak

Menurut UU No. 11 tahun 2010 pasal 1 butir 1 (2010: 2) berbunyi: Cagar budaya adalah warisan budaya bersifat kebendaan berupa benda cagar budaya, bangunan cagar budaya, struktur cagar budaya, situs cagar budaya, dan kawasan cagar budaya di darat dan/ atau di air yang perlu dilestarikan keberadannya karena memiliki nilai penting bagi sejarah, ilmupengetahuan, pendidikan, agama, dan/atau kebudayaan melalui proses penetapan.

Baca: Ini Nilai Kebudayaan dan Nilai Religi Situs Batu Berak, Materi Belajar dari Rumah TVRI 24 April 2020

Berdasarkan pengertian tersebut, terdapat 5 nilai penting yang dimiliki sebuah Cagar Budaya; yakni nilai ilmu pengetahuan, nilai sejarah, nilai pendidikan, nilai agama atau religi, dan nilai kebudayan.

Jika dikaitkan dengan situs Batu Berak, maka dapat disimpulkan pula bahwa nilai-nilai tersebut nampak pada situs Batu Berak dalam wujud bangunan-bangunan atau benda hasil karya manusia pada masa megalitikum.

Nilai Ilmu Pengetahuan Situs Batu Berak

Berdasarkan wawancara dengan penjaga situs Batu Berak, diperoleh bahwa situs ini merupakan situs pemukiman karena ditemukan begitu banyak batu umpak dengan jumlah 156 buah yang terdiri dari 3 kelompok.

Halaman
12


Editor: Ekarista Rahmawati Putri
BERITA TERKAIT

Berita Populer