Di antaranya adalah menjaga kesehatan tubuh.
Mulai dari sering mencuci tangan hingga menerapkan pola hidup sehat.
Selain itu, perlu melakukan physical distancing untuk cegah Covid-19 ini.
Baca: Mikel Arteta Sembuh dari Infeksi Virus Corona, Begini Testimoni Pelatih Arsenal
Seorang Dokter Spesialis Paru di salah satu Rumah Sakit (RS) Swasta di Bekasi yaitu Dr. Vinci Edy Wibowo, Sp.P, membagikan tips untuk menghadapi virus corona.
Di antaranya adalah dengan cara berjemur di bawah sinar matahari.
Melalui video berdurasi 1:04 yang telah viral di sosial media itu, ia menyebutkan bahwa saat ini virus corona sudah semakin menyebar terutama di kalangan medis, jika kurang berjemur maka daya tahan tubuh akan sangat lemah.
Baca: Warganya Nekat Keluyuran di Tengah Wabah Corona, Walikota Tasikmalaya Lakukan Hal Unik Ini
Dokter tersebut mengatakan bahwa menghadapi viru corona dengan kekuatan alam yang gratis diberikan Tuhan.
"Mengingatkan kepada seluruh masyarakat untuk selalu berjemur, sekarang sudah wajib kita wajib berjemur untuk lawan virus corona. Karena kini virus itu sudah menyebar kemana-mana, terutama di kalangan tenaga kesehatan.
Apabila Anda kurang berjemur maka daya tahan tubuh Anda akan sangat lemah sekali." kata Dr. Vinci.
Di video tersebut juga tertulis bahwa kita bisa berjemur di bawah sinar matahari yang terik maupun mendung selama minimal 30 menit atau maksimal 60 menit setiap harinya. Pada pukul 08:00 - 11:00 atau pukul 14:00 - 16:00.
Juga tertulis bahwa sebanyak mungkin kulit perlu terpapar langsung sinar matahari, atau minimal lengan bawah bagi yang berpakaian tertutup, seperti wanita berhijab.
Menurutnya, banyak tenaga kesehatan yang sakit, salah satunya diakibat kurang terkena paparan matahari, juga kurang istirahat.
"Kenapa banyak tenaga kesehatan yang sakit, karena salah satunya kurang matahari dan kedua karena kurang tidur." tuturnya.
"Makanya selain kurang matahari juga jangan sampai kurang tidur." imbuhnya.
Dengan demikian, selain berjemur, ia juga menganjurkan untuk tidur cukup selama 6 - 8 jam per hari.
Dr. Vinci juga mengatakan kalau dengan cuci tangan dan menggunakan masker saja dirasa tidak cukup untuk mencegah diri agar tidak terinfeksi virus corona.
"Ternyata virus itu sulit sekali dicegah, dengan cuci tangan dan masker pun masih ada kesempatan mereka untuk masuk ke tubuh kita." ujar Dr. Vinci.
Baca: Berikut Tata Cara yang Benar Terkait dengan Penanganan Jenazah Meninggal Akibat Virus Corona
Baca: Sempat Ditutup karena Virus Corona, Kini Bioskop-bioskop di China Mulai Dibuka Kembali
Oleh karenanya, dokter lulusan Universitas Diponegoro dan Universitas Indonesia ini menyarankan untuk berjemur, hal ini bisa dilakukan sebagai langkah efektif untuk mengurangi dampak penyebaran virus corona.