Xavier Artigas

Penulis: Febri Ady Prasetyo
Editor: Archieva Prisyta
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pembalap Spanyol Xavier Artigas


Daftar Isi


  • Informasi awal


TRIBUNNEWSWIKI.COM – Xavier Artigas adalah pembalap Spanyol yang berkompetisi di FIM CEV Moto3.

Pada 2019, Xavier Artigas debut di kejuaraan dunia Moto3 ronde Valencia.[1]

Xavier Artigas pernah membalap di Red Bull MotoGP Rookies Cup pada 2017-2018.[2]

Baca: Khairul Idham Pawi

Baca: Filip Salac

Xavier Artigas (Instagram.com/xaviartigas43)

  • Karier awal


Xavier Artigas lahir di Sant Andreu de La Barca, Barcelona, Spanyol, pada 27 Mei 2003.

Kakek dan ayahnya hobi mengendarai motor dan melihat balapan di tv.

Kegemaran ini ditularkan pada Artigas, kemudian ayahnya membelikan pocket bike.

Mulai saat itu, dia tidak berhenti mengendarai sepeda motor.

Artigas membalap di kejuaraan pocketbike pada 2009-2010 dan meneruskannya di Mini GP dan SuperMoto pada 2011-2016.[3]

Xavier Artigas pada 2011 (Instagram.com/xaviartigas43)

  • Red Bull MotoGP Rookies Cup dan FIM CEV Moto3


Artigas debut di Red Bull MotoGP Rookies Cup pada 2017.

Dia meraih finish terbaiknya, ketujuh, di Sachsenring 1 dan mengakhiri musim di peringkat ke-16.

Performanya meningkat drastis setahun kemudian dan mendapat kemenangan perdana di ronde Austria 2.

Mendapat empat podium, Artigas mengisi posisi ketiga pada akhir musim.

Pembalap Spanyol ini debut di CEV Moto3 pada 2019 di  Leopard Impala Junior Team.

Dia meraih kemenangan perdana di ronde Aragon, mendapat empat podium, dan mengakhiri musim debut di peringkat ketiga.[4]

Xavier Artigas di Ricardo Tomo 2019 (Instagram.com/xaviartigas43)

  • Moto3 World Championship


Artigas tampil perdana di kejuaraan dunia Moto3 pada ronde Valencia sebagai wild card.

Dia menyelesaikan balapan di posisi ketiga.[5]

Xavier Artigas di Jerez 2019 (Instagram.com/xaviartigas43)

  • Peringkat di Grand Prix


Moto3

2019: peringkat ke-26.[6]

(TribunnewsWiki/Febri)



Nama Xavier Artigas


Kebangsaan Spanyol


Dikenal sebagai Pembalap motor profesional


Instagram @xaviartigas


Sumber :


1. www.motogp.com
2. rookiescup.redbull.com
3. www.fimcevrepsol.com


Penulis: Febri Ady Prasetyo
Editor: Archieva Prisyta
BERITA TERKAIT

Berita Populer