Antisipasi Corona, Aktris Naomi Campbell Gunakan Hazmas dan Masker Saat Pergi Liburan

Penulis: saradita oktaviani
Editor: Melia Istighfaroh
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Aktris sekaligus model Naomi Campbell Gunakan Hazmas dan Masker Saat Pergi Liburan.(Kolase TribunnewsWiki/instagram.com/naomi)

TRIBUNNEWSWIKI.COM – Wabah virus corona yang melanda berbagai negera di belahan dunia memang menjadi kekhawatiran tersendiri.

Banyak cara-cara yang dilakukan untuk mengantisipasi terjangkitnya virus corona atau Covid-19 ini.

Salah satu antisipasi pencegahan virus corona juga dilakukan oleh aktris Hollywood, Naomi Campbell.

Model sekaligus aktris asal Inggris ini menggunakan setelan hazmat lengkap dengan sarung tangan dan masker saat hendak pergi berlibur.

Baca: Kerap Tampil Mewah, Begini Penampilan Hotman Paris Saat Jatuh Miskin, Rela Ngepel hingga Cuci Piring

Baca: Pemeran ‘Harry Potter’ Daniel Radcliffe Disebut Mengidap Virus Corona, Begini Tanggapannya

Wanita berusia 49 tahun itu menutupi wajahnya dengan masker N95, dan melindungi tangannya dengan sepasang sarung tangan lateks merah muda.

Ternyata pakaiannya tersebut Naomi padu padankan dengan koper putih serta sneakers hitam.

Naomi Campbell menuliskan keterangan dalam unggahanya tersebut ‘Safety First LEVEL NEXT.’.

Model Inggris tersebut mengaku sangat menyukai travelling.

Baca: Chord Kunci Gitar Tiga Titik Hitam - Burgerkill (ft Fadly Padi) Teriakkan Namamu di Kesunyian Hatiku

Baca: BIGBANG Perbaharui Kontrak Eksklusif dengan YG Entertainment, 4 Personelnya Bakal Comeback Tahun Ini

Oleh sebab itu, ia selalu memberikan tips-tips saat berpergian.

“Saya suka bepergian. Saya terlahir bepergian,” kata Campbell dalam videonya tersebut.

"Aku suka berada di mana-mana tetapi belum tempat pada saat yang sama." ujarnya

Dikutip dari Page Six, dalam video perjalanan yang diaambilnya pada musim panas lalu, Naomi Campbell menjelaskan bagaimana ia mengginakan tisu antibakteri untuk membersihkan tempat duduk, meja, layar TV, sandaran kepala, serta apapun yang dapat dijangkaunya setiap kali ia berpergian menggunakan pesawat.

Naomi mengunggah video pembersih serupa ke saluran YouTube-nya tahun lalu yang menjadi viral, di mana ia mencatat 'rutinitas bandara' saat ia melakukan perjalanan dari Prancis ke Qatar.

Baca: Bos Olympiakos Mengaku Positif Corona, Arsenal Langsung Isolasi Empat Stafnya

Baca: Infeksi Virus Corona Meluas, UEFA Pertimbangkan Tunda Piala Eropa 2020

Videonya tersebut menjadi viral tahun lalu, saat seorang paparazi memotretnya yang sedang menaiki penerbangan dari Los Angeles ke New York City pada Selasa (11/3/2020).

"Ini yang saya lakukan di setiap pesawat yang saya naiki," jelasnya.

“Saya tidak peduli apa yang orang pikirkan tentang saya. Ini kesehatan saya dan membuat saya merasa lebih baik. "

Dia juga menutupi kursinya dengan selimut dan mengenakan masker bedah saat dalam penerbangan.

Bahkan ketika dunia tidak menghadapi ancaman virus baru.

Baca: Keris Pangeran Diponegoro Kembali, Ini Cerita Sejarawan UGM yang Ikut Memverifikasi

Baca: Sinopsis Film The Expatriate, Aksi Aaron Eckhart Tayang Malam Ini di Bioskop TransTV Pukul 23.00 WIB

Antisipasi Corona, Aktris Naomi Campbell Gunakan Hazmas dan Masker Saat Pergi Liburan (instagram.com/theofficialjalexander)

"Tidak peduli pesawat apa yang Anda ambil, baik pribadi maupun komersial,

saat pesawat turun, orang-orang mulai batuk dan bersin, dan batuk dan bersin membuat saya ... saya tidak bisa," kata Campbell.

Halaman
12


Penulis: saradita oktaviani
Editor: Melia Istighfaroh
BERITA TERKAIT

Berita Populer