Tuan rumah Liverpool sempat dikejutkan dengan gol penyerang Bournemouth, Callum Wilson pada menit ke-9.
Namun klub berjuluk The Reds itu berhasil membalikkan kedudukan lewat sepasang gol yang dicetak oleh Mohamed Salah (25') dan Sadio Mane (33').
Liverpool pun sukses mengunci laga dengan skor 2-1 dan mengamankan tiga poin.
Catatan khusus ditorehkan oleh Mohamed Salah yang mencetak gol ke-70 selama tampil di Liga Inggris bersama Liverpool.
Baca: Cegah Penyebaran Virus Corona, Liga Inggris Larang Jabat Tangan Antar Pemain dan Ofisial Klub
Baca: Efek Virus Corona, Pertandingan Liga 1 dan Timnas Indonesia Dihentikan
Kemenangan atas Bournemouth juga membuat Liverpool menjauh dari Manchester City dengan keunggulan 25 poin di peringkat kedua.
Pasukan Juergen Klopp itu pun kini mengoleksi 82 poin dari 29 laga yang dimainkan.
Manchester City yang menjadi pesaing terdekat Liverpool sendiri baru akan bermain pada Minggu (8/3/2020) kala berjumpa Manchester United dalam laga bertajuk derbi Manchester.
Sementara itu, di Emirates Stadium, Arsenal dengan susah payah mengalahkan West Ham via skor tipis 1-0.
Penyerang asal Prancis, Alexandre Lacazette menjadi pahlawan kemenangan The Gunners, usai masuk dari bangku cadangan dan mencetak gol kemenangan pada menit ke-78.
Baca: Dari Liga 1 hingga Indonesia Open, Inilah Daftar Event Olahraga yang Terancam Imbas Virus Corona
Baca: Liga Spanyol Nekat Undang Klub dari Sarang Virus Corona untuk Tonton El Clasico
Main di kandang sendiri, Arsenal justru lebih banyak tertekan.
Hanya gol dari Alexandre Lacazette yang menjadi pembeda dalam laga ini.
Berkat kemenangan ini, pasukan Mikel Arteta itu naik ke posisi ke-9 klasemen sementara dengan 40 poin.
Arsenal pun masih menjadi satu-satuya tim yang belum tersentuh kekalahan sepanjang tahun 2020 di di Liga Inggris musim 2019-20.
Di 3 laga Premier League lainnya, kesemua laga berakhir identik dengan skor tipis 1-0 yakni Crystal Palace Vs Watford, Sheffield United Vs Norwich dan Newcastle Vs Southampon.
Laga lainnya, Wolves gagal memanfaatkan keuntungan sebagai tuan rumah saat menjamu Brighton.
Pasukan Nuno Espirito Santo itu hanya bermain imbang tanpa gol melawan Brughton yang berperingkat ke-15 itu.
Pekan ke-29 pada Sabtu (7/3/2020) ditutup dengan laga antara Burnley Vs Tottenham.
The Lily Whites kembali harus merasakantren negatif tanpa kemenangan menjadi 3 laga beruntun usai ditahan Burnley 1-1.
Burnley unggul terlebih dulu pada menit ke-13 melalui penyerang Chris Wood, sebelum disamakan oleh sepakan Dele Alli pada menit ke-50.
Berikut hasil Liga Inggris pekan ke-29, Sabtu (7/3/2020) :
- Liverpool 2-1 Bournemouth (Mohamed Salah 25', Sadio Mane 33'; Callum Wilson 9')
- Arsenal 1-0 West Ham (Alexandre Lacazette 78')
- Crystal Palace 1-0 Watford (Jordan Ayew 28')
- Sheffield United 1-0 Norwich (Billy Sharp 36')
- Southampton 0-1 Newcastle (Allan Saint-Maximin 79')
- Wolves 0-0 Brighton
- Burnley 1-1 Tottenham (Chris Wood 13', Dele Alli 50'-pen)
Dengan koleksi 82 poin dari 29 laga, Liverpool kini hanya butuh 9 poin lagi untuk bisa mengunci gelar Liga Inggris pertama dalam 30 tahun terakhir.
Jumlah poin maksimal yang bisa dicapai Manchester City saat ini adalah 90, asalkan mereka memenangi semua 11 pertandingan yang tersisa.
Sementara itu, Leicester City yang berada di urutan ketiga tidak dapat mengejar lagi Liverpool di pucuk klasemen karena poin tertinggi mereka menjadi 80 poin dengan 10 laga tersisa.
Liverpool perlu memenangi 3 pertandingan terdekat di liga, apapun hasil yang dibukukan oleh Manchester City. Tiga laga selanjutnya adalah Vs Everton (16 Maret), Vs Crystal Palace (21 Maret), dan Vs Man City (5 April)
Dengan kata lain, Liverpool bisa memenangi Liga Inggris di kandang Man City pada 5 April dengan catatan The Citizen selalu menang pada dua laga sebelumnya.
Baca: Prestasi Unik, Kakak Beradik Pesepakbola Legendaris Kuasai Liga Italia Musim Ini
Baca: Setelah Liga Italia, Kini Virus Corona Ancam Keberlangsungan Liga Spanyol
Atau, Liverpool bahkan bisa menjuarai Liga Inggris pada pekan ke-30 dengan skenario tercepat tanpa memainkan laga.
Syaratnya, Manchester City harus kalah dalam 3 laga yang mereka mainkan beruntun.
Perubahan sejumlah laga buat City berdampak pada padatnya jadwal The Citizen dalam sepekan ke depan.
Pada pekan ke-29, Manchester City harus menghadapi Man United di Old Trafford, Minggu (8/3/2020).
Tiga hari berselang, Pasukan Pep Guardiola harus menghadapi Arsenal pada pekan tunda di Stadion Etihad.
Pasukan Klopp saat ini memiliki sembilan pertandingan tersisa dan Liverpool bisa mencapai maksimum 109 poin pada akhir musim.
Baca: Dihukum UEFA, Nasib Jelek Manchester City Jadi Bahan Ledekan Legenda Manchester United
Baca: Akibat Hukuman dari UEFA, Rencana Krusial Manchester City Ini Terancam Gagal Total
Pada pekan ke-30, Manchester City akan bertemu Burnley yang diadakan pada Sabtu (14/3/2020).
Jika Manchester City mengalami kekalahan dalam 3 laga tersebut secara beruntun, maka Liverpool langsung akan mengunci gelar Liga Inggris tanpa memainkan pekan ke-30.
Pasalnya, Liverpool baru akan memainkan laga pekan ke-30 melawan Everton pada Senin (16/3/2020).
Angka 91 menjadi angka magis bagi The Reds untuk mengunci gelar Liga Inggris apapun hasil dari Man City.
Namun skenario lebih cepat terjadi pekan depan jika City kehilangan 9 poin beruntun.