Informasi Awal
TRIBUNNEWSWIKI.COM - I Am Not Okay With This adalah serial terbaru Netflix yang tayang pada 27 Februari 2020.
Serial ini bergenre komedi satir yang menggambarkan kehidupan anak muda zaman sekarang dalam bersosialisasi setiap harinya.
Serial televisi ini diadaptasi dari komik dengan judul yang sama karya Charles Forsman.
I Am Not Okay With This disutradarai oleh Jonathan Entwistle dan dikembangkan oleh Jonathan dan Christy Hall.
Serial baru Netflix ini diperankan oleh Sophia Lillis, Wyatt Oleff, Sofia Bryant, dan Kathleen Rose Perkins. (1)
Drama komedi ini memiliki 7 episode yang masing-masing episode berdurasi 15 - 30 menit.
Serial ini mendapatkan rating 7.9/10 di website resmi IMDb.com. (2)
Naskah I Am Not Okay With This ternyata ditulis oleh beberapa penulis, diantaranya Liz Elverenli, Jenna Westover, Tripper Clancy, dan Christy Hall.
Serial ini bercerita dan berfokus dari sudut pandang seorang gadis SMA yang harus terlihat baik-baik saja dengan semua hal di dalam hidupnya.
Cerita di dalam drama ini berfokus pada kemampuan gadis tersebut untuk menyelesaikan masalahnya seperti masalah keluarga, orientasi seksualnya, dan dirinya sendiri yang ia yakini ia memiliki kekuatan super. (3)
Baca: Serial TV - Money Heist (2017)
Baca: Serial Televisi - Bodyguard (2018)
Sinopsis
I Am Not Okay With This adalah serial yang bercerita tentang seorang perempuan yang memiliki kekuatan aneh.
Perempuan itu bernama Sidney, ia berumur 17 tahun yang tidak spesial.
Ia merupakan pelajar biasa yang sedang mengalami masa transisi dari remaja menuju dewasa dan mencoba untuk menuntaskan masalah hidupnya.
Ia mempunyai teman sekaligus tetangganya bernama Stanley Barber dan Dina.
Sidney merasa hidupnya berubah sejak kematian ayahnya.
Ia menjadi lebih uring-uringan dan menyebalkan sejak saat itu.
Tidak hanya itu, saat ia ingin mencoba menjalin hubungan dengan lawan jenis untuk pertama kalinya, ia tiba-tiba merasa tidak pantas.
Bahkan, ia sempat merasa cemburu kepada temannya, Dina, yang merupakan pacar dari murid terkenal di sekolah.
Suatu hari, Sidney merasa tidak menjadi dirinya sendiri.
Ternyata, ia mempunyai kekuatan aneh yang bisa membuat benda melayang.
Bahkan ia bisa merusak sesuatu dengan kekuatan yang besar.
Misalnya, ia bisa menggerakkan kotak jus saat ia sedang di kantin.
Sidney juga bisa merusak susunan makanan yang ada di minimarket tanpa menyentuhnya.
Remaja itu bahkan bisa melayangkan bola bowling saat bermain dengan Stanley Barber hingga membuat lelaki itu ketakutan.
Entah kekuatan itu menjadi anugerah atau musibah baginya, namun Sidney merasa ia tidak menginginkan kekuatan itu.
Ia ingin menjalani kehidupannya dengan normal. (4)
Pemeran
- Sophia Lillis sebagai Sydney Novak
- Wyatt Oleff sebagai Stanley Barber
- Sofia Bryant sebagai Dina
- Kathleen Rose Perkins sebagai Maggie Novak
- Richard Ellis sebagai Brad Lewis
- Zachary S. Williams sebagai Ricky Berry
- Aidan Wojtak-Hissong sebagai Liam Novak
- David Theune sebagai File
- Sophia Tatum sebagai Jenny Tuffield
- Gregg Daniel sebagai Whitaker
- Patricia Scanlon sebagai Cappriotti
- Jackson Frazer sebagai Richard Rynard
- Mark Colson sebagai Ayah Stanley Barber
- Marisa Davila sebagai Mercedes Callahan (5)
Baca: Serial TV - Star Trek: Picard (2020)
Baca: Serial TV - Black Mirror (2011)
Trailer
Berikut trailer serial Netflix berjudul I Am Not Okay With This yang mulai tayang pada 26 Februari 2020.